SuaraSurakarta.id - Hasil BRI Liga 1 2022/2023 Borneo FC unggul 2-1 atas Persis Solo.
Dalam laga yang berlangsung di Stadion Segiri, Samarinda, Minggu (28/8/2022) petang, kedua tim tampil ngotot sejak peluit babak pertama ditiup wasit.
Persis Solo unggul lebih dulu lewat gol Althaf Indie menit ke-36. Namun tuan rumah menyamakan skor lewat sepakan keras Jonathan Bustos lima menit berselang.
Tuan rumah akhirnya berbalik unggul menit ke-59 lewat sundulan Ahmad Nur Hardianto.
Babak pertama, peluang terbaik Borneo FC hadir saat laga memasuki menit ke-26. Terens Puhiri melepas sepakan keras namun masih ditepis kiper Muhammad Riyandi.
Gelandang Persis Solo, Alexis Messidoro mendapat peluang apik menit ke-31. Berhasil merangsek ke area kotka penalti lawan, sayang sepakan pemain asal Argentina itu justru lemah dan diamankan kiper Dwi Kuswanto.
Persis Solo akhirnya unggul menit ke-36. Pergerakan Althaf Indie diakhiri dengan sepakan keras yang gagal diantisipasi kiper Dwi Kuswanto.
Borneo FC menyamakan skor 1-1 lewat sepakan keras Jonathan Bustos menit ke-40. Skor 1-1 bertahan hinga turun minum.
Memasukki babak kedua, Persis Solo mendapatkan dua peluang melalui Althaf Indie dan Ryo Matsumura namun gagal berbuah gol.
Baca Juga: Dijamu Dewa United, PSIS Semarang Ingin Hentikan Hasil Minor dan Buru Kemenangan Tandang Perdana
Borneo FC justru berbalik unggul menit ke-59. Pemain pengganti Ahmad Nur Hardianto mencetak gol lewat sundulan memaksimalkan umpan Muhammad Faturrahman.
Tertinggal 1-2, Persis Solo berusaha menambah tekanan dengan memasukkan dua pemain yakni Samul Arif Munif dan Alfath Fathier menggantikan Althaf Indie serta Fabiano Beltrame.
Jual beli serangan tetap dilakukan kedua tim. Namun skor 2-1 untuk Borneo FC bertahan hingga laga bubar.
Daftar susunan pemain Borneo FC vs Persis Solo:
Borneo FC: Dwi Kuswanto; Muhammad Fajar Faturrahman, Diego Michiels, Agung Prasetyo, Leo Guntara, Hendro Siswanto, Jonathan Bustos, Wahyudi Hamisi; Terens Puhiri, Stefano Lilipaly, Matheus Pato
Pelatih: Milomir Seslija
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Jelang Kunjungan Prabowo ke Inggris, Trah Sultan HB II Tolak Keras Kerja Sama Strategis! Ada Apa?
-
Siapa Ario Damar? Tokoh Penting Palembang yang Makamnya Kini Dikritik Usai Direvitalisasi
-
Fadli Zon Kaget! Acara Serah Terima SK Keraton Solo Diserbu Protes, Mikrofon Direbut
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
Terkini
-
5 Fakta Perbandingan Interior VinFast VF3 dan BYD Atto 1, Mana Lebih Nyaman?
-
7 Alasan GKR Timoer Menginterupsi Fadli Zon Saat Penyerahan SK Keraton Solo
-
Tak Pernah Setujui Penjaminan, Pria Tempuh Jalur Hukum Lawan Sita Eksekusi Rumah
-
Fadli Zon Kaget! Acara Serah Terima SK Keraton Solo Diserbu Protes, Mikrofon Direbut
-
Rusuh di Keraton Solo! Adu Mulut Pecah Jelang Penyerahan SK Menteri Kebudayaan