SuaraSurakarta.id - Kinerja Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka terus disorot oleh masyarakat. Apalagi kini digadang-gadang bakal diusung PDI Perjuangan menjadi calon gubernur 2024.
Namun demikian, Gibran selalu merespon masayarakat melalui media sosialnya dan langsung menyelesaikan permasalahan.
Gibran mendapat banyak laporan jalan rusak melalui media sosial twitter. Adapun laporan Pertama disampaikan oleh akun @in**** mengenai kerusakan paving trotoar.
"Mohon izin lapor pak @PEMKOT_SOLO. Ada paving yg sudah jebol dan membahayakan pengguna jalan terlebih saat malam hari, lokasi di jalan RM Said sebelum lampu merah Masjid Sholihin (Seberang Ria Batik). Mohon ditindaklanjuti kepada dinas terkait. Terimakasih," ujarnya. Dikutip pada Jum'at (24/6/2022).
Gibran pun sudah merespon dengan halus laporan tersebut melalui retweetnya.
"Siap pak Terima kasih untuk laporannya. Mohon maaf jika ada yg terluka," katanya.
Kedua ada akun @Ais**** yang melaporkan kerusakan jalan di daerah selatan semanggi.
"Mas jalan bangjo (lampu lalulintas) semanggi mengalor (ke selatan) banyak jalan berlubang. Mohon dicek," ujarnya.
Laporan itu pun sudah ditanggapi oleh putra sulung Presiden Jokowi dalam tweetnya.
Baca Juga: Ironis 2 Kecamatan di Kota Solo Tak Punya SMA Negeri, Gibran Ngadu ke Ganjar Pranowo
"Jalanan di baturono dan jembatannya akan segera kami perbaiki pak. Tenang saja. Mohon maaf sebelumnya," jawab Gibran.
Meski begitu, re-tweet Gibran menuai beragam tanggapan dari warganet.
Bahkan ada warganet yang berani mengatakan akan memantau seberapa cepat kinerja Walikota Solo itu.
"Saya tunggu dokumentasi actionnya pak. Secepet apa menyelesaikan hal remeh seperti ini?," tantang akun @ca****.
Selain itu ada juga warganet yang memberi tanggapan kocak. Ia meminta Gibran meninjau jalanan yang ada di kompleks rumahnya di daerah Bekasi.
"Lapor jalan komplek saya brocel-brocel bisa ke mas Wali ngga ya," tanya akun @dor***.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- 5 Mobil Bekas 80 Jutaan dengan Pajak Murah, Irit dan Nyaman untuk Harian
Pilihan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
-
Bursa Saham Indonesia Tidak Siap? BEI Klarifikasi Masalah Data yang Diminta MSCI
-
Menperin Pastikan Industri Susu Nasional Kecipratan Proyek MBG
-
MSCI Melihat 'Bandit' di Pasar Saham RI?
-
Harga Emas di Palembang Nyaris Rp17 Juta per Suku, Warga Menunda Membeli
Terkini
-
Atlet Solo Raih 15 Medali di ASEAN Para Games 2025, Respati Ardi Bakal Berikan Fasilitas Khusus
-
Bajaj Maxride as Official Transportation Beautyphoria Goes to Luwes at Solo
-
5 Mobil Bekas Rp30 Jutaan yang Cocok untuk Guru Honorer: Solusi Ekonomis untuk Mobilitas Sehari-hari
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 12 SMA Halaman 145 Kurikulum Merdeka
-
GoTo Luncurkan Empat Dukungan Nyata untuk Kesejahteraan Mitra