SuaraSurakarta.id - Laga persahabatan antara Persebaya Surabaya melawan Persis Solo di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Minggu (22/5/2022) menarik animo suporter.
Tak hanya tuan rumah, antusiasme juga ditunjukkan pendukung Persis Solo.
Maklum saja, laga nanti juga sebagai momentum suporter bisa menonton langsung pertadingan sepak bola di stadion setelah hantaman pandemi Covid-19 selama dua tahun belakangan.
Apalagi, panitia pelaksana (panpel) Persebaya memberikan kuota 4.000 tiket untuk pendukung tim Laskar Sambernyawa.
Dari jumlah itu, 2.000 diantaranya dijual langsung di Persis Store. Suasana antusiasme ditunjukkan suporter yang rela antre demi mendapatkan tiket, Kamis (19/5/2022).
Pejuangan mendapatkan tiket salah satunya dirasakan suporter asal Kabupaten Sukoharjo, Raden Wahyu (28).
Raden yang mengetahui laga persahabatan Laskar Sambernyawa bakal digelar dengan penonton jauh-jauh hari telah bersiap untuk mendapatkan tiket pertandingan.
"Semoga euforia di stadion bisa kembali seperti dulu," ungkap dia.
Ia pun berhasil mendapat tiket tersebut setelah memenuhi berbagai syarat seperti KTP, dan sertifikat vaksin booster.
Baca Juga: Plunyon Kalikuning, Info Lengkap Tempat Wisata yang Jadi Lokasi Syuting KKN Desa Penari
"Tadi langsung dapat cuma tunjukin KTP sama sertifikat vaksin," paparnya.
Sedangkan harga tiket yang dibandrol seharga Rp75 ribu, menurutnya sebanding dengan kualitas stadion.
"Harga itu di Gelora Bung Tomo saya rasa standar ya," jelas dia.
Raden mengaku akan berangkat ke Surabaya menggunakan mobil pribadi miliknya. Raden mengganggap nonton sepak bola secara langsung di stadion adalah healing.
"Sering nonton, karena nonton bola adalah healing bagi saya," jelas dia.
Kegembiraan juga dirasakan oleh Yoga (22) warga Boyolali. Anak muda yang menyatakan dirinya sebagai Paoepati Kota Susu itu mangku senang bisa kembali ke stadion.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- Bukan Sekadar Estetika, Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru Makna
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Tak Lagi Menjabat Petugas Partai, FX Rudyatmo Pilih Kembali Jadi Tukang Las
-
Tak akan Pindah Partai! FX Rudy Tegaskan Siap Berjuang Menangkan PDIP di 2029
-
Link Saldo DANA Kaget Hari Ini: Klaim Rp149 Ribu dari 4 Link Spesial!
-
7 Fakta Kasus Sapi Diracun di Nganjuk, Pelaku Incar Harga Murah dengan Modus Keji
-
Perjuangan Ibu Balita Pengidap Penyakit Langka di Karanganyar, Bertahan Hidup dari Live TikTok