SuaraSurakarta.id - Pemerintah Kota Surakarta, menyiapkan anggaran sebesar Rp39,6 miliar untuk pembayaran tunjangan hari raya (THR) aparatur sipil negara (ASN).
Kepala Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah Kota Surakarta Budi Murtono mengatakan ada dua komponen dalam THR, yakni gaji dan tambahan penghasilan pegawai (TPP).
"Sedangkan untuk pegawai non-ASN mendapat gaji dan gaji ke-13," kata Budi dikutip dari ANTARA Rabu (20/4/2022).
Sebagai rincian, kata dia, untuk gaji pegawai, baik ASN maupun non-ASN sebesar Rp26,5 miliar. Sedangkan khusus untuk gaji kepala daerah dan wakil kepala daerah sebesar Rp110,9 juta dan untuk anggota DPRD mencapai Rp189,7 juta.
Selanjutnya, untuk gaji ke-13 bagi pegawai non-ASN sebesar Rp12,8 miliar.
"Jadi totalnya kami cairkan Rp39,6 miliar. Untuk pencairannya kami usahakan minggu ini, tetapi ada beberapa komponen gaji yang kami cairkan minggu depan," katanya.
Sementara itu, Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Surakarta Ahyani mengatakan untuk pencairan THR bagi para ASN akan dilakukan dalam waktu dekat. Ia mengatakan untuk pencairannya sesuai dengan ketentuan.
"Kalau yang gaji ke-13 bagi ASN masih belum dianggarkan," katanya.
Baca Juga: Jelang Lebaran, Pusat Perbelanjaan di Solo Diminta Awasi Makanan Kedaluwarsa
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
4 Rekomendasi Tablet RAM 8 GB Paling Murah, Multitasking Lancar Bisa Gantikan Laptop
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
Terkini
-
Soal Putra Mahkota Disebut Jadi Penerus PB XIII, Ini Respon Panembahan Agung Tedjowulan
-
LBH GP Ansor Klaten Gandeng Desa Bakung Gelar Penyuluhan dan Sosialisasi Bantuan Hukum
-
Putra Mahkota Keraton Solo KGPAA Hamangkunegera Deklarasikan Jadi PB XIV
-
Momen Haru Ribuan Warga Solo Iringi dan Melepas Jenazah PB XIII
-
Jenazah PB XIII Diberangkatkan, Ini Momen Keluarga Gelar Tradisi Brobosan