SuaraSurakarta.id - Pemkot Solo meminta pengelola pusat perbelanjaan mengawasi keberadaan makanan kedaluwarsa menyusul kenaikan konsumsi masyarakat jelang Lebaran.
Kepala Dinas Perdagangan Kota Solo Heru Sunardi mengatakan sebetulnya pengawasan intensif terus dilakukan oleh dinas terkait.
Ia juga meminta jajarannya agar makin rutin melakukan pengecekan di lapangan baik di pasar tradisional maupun di toko modern.
"Sebetulnya inspeksi pangan ini rutin dilakukan, setiap bulan ada. Hanya saja mendekati Lebaran giat ini memang makin rutin dilakukan, tujuannya untuk memastikan kebutuhan pangan masyarakat dalam kondisi baik dan layak konsumsi," kata Heru dilansir dari ANTARA, Sabtu (16/4/2022).
Baca Juga: Wanita Ini Girang Dibelikan Sandal Lebaran oleh Ayang, Endingnya Malah Bikin Ngakak
Sebelumnya, ia mengaku ada temuan bahan pangan kedaluwarsa yang dilakukan oleh DPRD dan Loka POM Surakarta beberapa waktu lalu.
Sebagai tidak lanjut dari kejadian tersebut, ia meminta pedagang untuk tidak menjual bahan pangan tidak layak konsumsi tersebut.
"Setiap ada temuan kami minta agar disisihkan dari lokasi display, istilahnya jangan dipajang agar tidak dibeli masyarakat. Ini akan kami monitor terus sampai Lebaran nanti," ujar dia.
Sementara itu, Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka memastikan pengawasan kondisi pangan di Kota Solo akan terus dilakukan.
Pengawasan tersebut dilakukan untuk memastikan harga jual produk tetap terkendali dan aman dari sisi kelayakan konsumsi.
Baca Juga: Dream Theater Konser di Solo Agustus Nanti, Gibran Pastikan Harga Tiket Tak Bikin Kantong Jebol
"Kami awasi terus, Dinas Perdagangan juga rutin melakukan cek untuk memastikan kestabilan harga dan kualitas produknya," paparnya.
Berita Terkait
-
Apakah Kartu Tol Bisa Expired? Ini Penjelasannya
-
Viral! Pria Ini Nekat Memancing di Dalam Mal, Petugas Keamanan Dibuat Kebingungan
-
Destinasi Belanja Baru, Marygold Markt Satukan Merek Lokal dan Internasional di Bawah Satu Atap
-
Gak Sekadar Belanja, Destinasi Baru di Bali Ini Tawarkan Panorama Memukau Berbalut Keindahan Budaya Lokal
-
Pusat Perbelanjaan di China Terbakar, 6 Orang Tewas
Tag
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
- Pandji Pragiwaksono Ngakak Denny Sumargo Sebut 'Siri na Pace': Bayangin...
- Beda Penampilan Aurel Hermansyah dan Aaliyah Massaid di Ultah Ashanty, Mama Nur Bak Gadis Turki
- Jadi Anggota DPRD, Segini Harta Kekayaan Nisya Ahmad yang Tak Ada Seperempatnya dari Raffi Ahmad
Pilihan
-
Freeport Suplai Emas ke Antam, Erick Thohir Sebut Negara Hemat Rp200 Triliun
-
6 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB, Terbaik November 2024
-
Neta Hentikan Produksi Mobil Listrik Akibat Penjualan Anjlok
-
Saldo Pelaku UMKM dari QRIS Nggak Bisa Cair, Begini Respon Menteri UMKM
-
Tiket Kereta Api untuk Libur Nataru Mulai Bisa Dipesan Hari Ini
Terkini
-
Partai Golkar Solo Buka Suara Soal Isu Jokowi Bergabung: Kita Senang Hati
-
Mona Pangestu: Anak Muda Solo Pilih Investasi Emas Ketimbang Perhiasan Besar
-
Hari Apes Tak Ada di Kalender: Dua Jambret di Solo Babak-belur Usai Ketahuan Warga
-
Penemuan Mayat di Sragen: Pedagang Asongan Hendak Tawarkan Jajanan, Malah Temukan Sopir Bersimbah Darah
-
Calon Kepala Daerah Ramai-ramai Sowan ke Jokowi, FX Rudy Buka Suara