SuaraSurakarta.id - Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka ikut memantau langsung rencana aksi reuni alumni 212 di Plaza Manahan Solo, Kamis (2/12/2021) siang.
Gibran tiba di lokasi sekitar pukul 12.45 WIB dengan menggunakan mobil dinas Innova AD 1 A warna putih.
Tiba di lokasi, putra sulung Presiden Jokowi ini disambut langsung Kapolresta Solo, Kombes Ade Safri Simanjuntak.
Di area Plaza Manahan tampak pagar blokade yang pasang Polresta dan Satpol PP. Tidak banyak masa di lokasi tersebut, hanya ada beberapa orang berpakaian jubah putih di sekitar patung Soekarno.
Baca Juga: Persekat Tegal Kandas, Persis Solo Jadi Satu-satunya Wakil Jateng di 8 Besar Liga 2
Gibran meminta kepada masyarakat untuk menghindari kerumunan yang berpotensi menimbulkan penularan Covid-19.
"Kita hindari kerumunan-kerumunan dulu. Ini untuk mengantisipasi Covid-19," terang Gibran, Kamis (2/12/2021).
Gibran sudah sudah berkoordinasi dengan Kapolresta sejak kemarin untuk mengantisipasi adanya kerumunan di masa pandemi Covid-19 ini.
"Jangan kumpul-kumpul dulu pokoknya. Kita tahan dulu," ungkapnya.
Aparat kepolisian sendiri telah memperketat pengamanan dengan melakukan penyekatan di wilayah perbatasan. Ini dilakukan sebagai upaya untuk mencegah massa masuk ke Solo.
"Ada 700 personel disiagakan. Untuk penyekatan kita lakukan di enam pintu masuk Kota Solo," ujar Kapolresta Solo Kombes Ade Safri Simanjuntak.
Baca Juga: Pusing Gegara Kaesang Pangarep Sering Buat Kontroversi, Gibran: Ora Usah Aneh-aneh
Dalam pengamanan ini, Kepolisian dibantu personel TNI dan Satbrimob Polda Jateng.
Juga dilakukan berkoordinasi dengan Kapolres di wilayah Solo Raya untuk membantu melakukan penyekatan massa Reuni 212.
" Kita tidak berikan izin, panitia juga tidak mendapatkan rekomendasi dari Satgas Gugus Tugas Kota Solo untuk melaksanakan giat reuni 212 di Solo," tandas dia.
Menurutnya, situasi pandemi dan tambahan angka kasus positif harian covid-19 dalam tiga minggu berturut-turut jadi pertimbangan.
"Kita juga antisipasi penyebaran virus corona varian baru omicorn," pungkasnya.
Kontributor : Ari Welianto
Berita Terkait
-
FSGI Ungkap Risiko Jika Sistem Zonasi Dihapus Seperti Keinginan Gibran
-
Gibran Minta PPDB Online Zonasi Dihapus, Apa Gantinya?
-
3 Pemain Liga Malaysia yang Bisa Dibawa Ong Kim Swee ke Persis Solo, Ada Saddil Ramdani
-
Gibran Rakabuming Raka Naik Pesawat Kelas Ekonomi, Selvi Ananda Kedapatan Pakai Jam Tangan Harga Fantastis
-
Momen Gibran Naik Pesawat Kelas Ekonomi Bikin Kaos Belasan Juta Selvi Ananda Disorot Lagi: Sok Sederhana!
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
Kembali Bertugas, Basri-Najirah Diminta Profesional Jelang Pilkada Bontang
-
Debat Pilkada Dianggap Gagal, Aktivis Minta Solusi Lokal untuk Krisis Iklim di Kaltim
-
Harga Emas Antam Masih Bertahan Tinggi di Level Rp1.541.000/Gram Pada Akhir Pekan
-
Sambut Presiden dengan Kemewahan, Mercedes-Maybach S650 Pullman Jadi Tunggangan Prabowo di Abu Dhabi
-
Tangan Kanan Bongkar Shin Tae-yong Punya Kendala di Timnas Indonesia: Ada yang Ngomong...
Terkini
-
Jokowi, Gibran dan Selvi Ananda Nyoblos di Solo, Tapi Beda TPS, Mana Saja?
-
Solo Tuan Rumah Liga Nusantara 2024/2025, Ini Daftar Peserta dan Jadwalnya
-
Patroli Gabungan Skala Besar Jelang Pilkada Solo, Menyisir Penjuru Kota Bengawan
-
Langkah Strategis Disiapkan Polresta Solo Amankan Pilkada 27 November
-
Cuti Selesai, Teguh Prakosa Kembali Jabat Wali Kota Solo