SuaraSurakarta.id - Persis Solo akan melakoni pertandingan melawan PSCS Cilacap pada lanjutan Grup C Liga 2. Kabar baik pun menyelimuti laskar samber nyawa.
Persis Solo mendapat tambahan amunisi setelah striker Irfan Jauhari pulih dari cedera. Irfan siap bermain melawan PSCS Cilacap yang merupakan laga penutupan putaran pertama Liga 2.
Jika dimainkan Eko Purdjianto, kondisi Striker Persis Solo Irfan Jauhari sudah memungkinan.
“Untuk Jauhari sendiri secara medis sudah sehat. Kalau bisa main atau tidak lawan PSCS Cilacap tergantung keputusan tim pelatih,” kata Dokter tim Persis Solo, dr. Iwan Wahyu Utomo, dikutip dari Solopos.com Jumat (22/10/2021).
Ia menambahkan secara keseluruhan penggawa Persis Solo dalam kondisi prima setelah proses pemulihan dengan waktu yang cukup. Menurut Wahyu, proses pemulihan kondisi pemain sangat cukup karena jeda waktu kompetisi satu pekan. Jeda waktu itu dirasa sudah ideal dalam sebuah kompetisi.
Di sisi lain, Persis dipastikan tak bisa memainkan striker andalan mereka Alberto Goncalves saat melawan PSCS. Beto mengalami cedera saat melawan Hizbul Wathan Football Club (HWFC) pekan lalu.
Wahyu mengatakan Beto harus menepi selama sepekan. Beto mengalami cedera hamstring yang membuatnya diganti pada laga lalu.
Ia menambahkan kondisi pemain lain yang harus menepi yakni salah satu stopper Persis Solo, Asep Budi. Asep saat ini masih dalam tahap pengamatan tim medis klub. Lalu, pemain lain Alfath Fatier masih cedera karena over strecth training sejak dua pekan lalu.
“Beto mengalami cedera hamstring strain ringan jadi dia harus istirahat selama satu minggu. Kalau Asep mengalami sinovitis atau radang sendi di lutut, saat ini masih dalam tahap observasi tim medis,” kata dia.
Baca Juga: Detik-detik Momen Gibran 'Diusir' Kaesang Pangarep dari Stadion Manahan
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
-
4 Rekomendasi Tablet RAM 8 GB Paling Murah, Multitasking Lancar Bisa Gantikan Laptop
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
Terkini
-
Soal Putra Mahkota Disebut Jadi Penerus PB XIII, Ini Respon Panembahan Agung Tedjowulan
-
LBH GP Ansor Klaten Gandeng Desa Bakung Gelar Penyuluhan dan Sosialisasi Bantuan Hukum
-
Putra Mahkota Keraton Solo KGPAA Hamangkunegera Deklarasikan Jadi PB XIV
-
Momen Haru Ribuan Warga Solo Iringi dan Melepas Jenazah PB XIII
-
Jenazah PB XIII Diberangkatkan, Ini Momen Keluarga Gelar Tradisi Brobosan