SuaraSurakarta.id - Persis Solo akan bertanding Persijap Jepara dalam lanjutan pertandingan Grup C Liga 2 di Stadion Manahan, Selasa (5/10/2021) petang.
Pada pertandingan pertama melawan PSG Pati atau AHHA PS Pati FC yang merupakan tim milik youtuber Atta Halilintar, tim Laskar Sambernyawa menang 2-0.
Pada pertandingan kedua melawan tim Laskar Kalinyamat, Alberto Goncalves dan kawan-kawan diprediksi bisa menang dengan skor 2-0.
Prediksi tersebut dilontarkan Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka.
"Kalau melihat cara mainnya seperti minggu lalu, optimis menang. Ya, 2-0 lagi tidak apa-apa," ungkap Gibran, Selasa (5/10/2021).
Gibran akan mendukung penuh tim milik adiknya Kaesang Pangarep dalam pertandingan tersebut.
Tapi putra sulung Presiden Jokowi ini akan mendukung dan menonton dari rumah.
"Saya nonton di rumah saja, tidak di stadion. Semuanya tetap nonton dari rumah meski sudah masuk level 2," tegas dia.
Gibran menegaskan, melarang masyarakat untuk menggelar nonton bareng saat Persis Solo main.
Baca Juga: Klubnya Atta Halilintar AHHA PS Pati Keok Lagi, Kali Ini Dipecundangi PSCS Cilacap
Patroli dan pengawasan akan dilakukan oleh aparat kepolisian maupun petugas Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP).
Itu untuk mengantisipasi adanya nonton bareng dan suporter yang datang ke stadion.
"Saya sudah laporan ke Pak Wakapolresta untuk mengantisipasi nonbar-nonbar," ungkapnya.
Terkait salah satu cafe yang menggelar nonbar minggu lalu sudah diberi peringatan.
"Kita kasih surat peringatan (SP) pertama. Nanti kita monitor lagi, jangan sampai terulang lagi," pungkas dia.
Ada enam tim yang bertanding Kota Solo dalam Liga 2 Grup C ini. Selain tuan rumah Persis Solo ada PSG Pati atau AHHA PS, Persijap Jepara, PSCS Cilacap, PSIM Yogyakarta, dan Hizbul Wathan.
Kontributor : Ari Welianto
Berita Terkait
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- Adly Fairuz Nyamar Jadi Jenderal Ahmad, Tipu Korban Rp 3,6 Miliar dengan Janji Lolos Akpol
- Inara Rusli Lihat Bukti Video Syurnya dengan Insanul Fahmi: Burem, Gak Jelas
Pilihan
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
Terkini
-
Perjuangan Ibu Balita Pengidap Penyakit Langka di Karanganyar, Bertahan Hidup dari Live TikTok
-
Terungkap! Teka-teki Pertemuan Tertutup Eggy Sudjana dan Damai Hari Lubis dengan Jokowi
-
Grace Natalie Buka Suara Soal Permintaan Maaf Tersangka Ijazah: Terima, Tapi Hukum Harus Berjalan!
-
Perbandingan Honda Jazz 2019 vs Toyota Yaris TRD Bekas, Mana yang Lebih Oke?
-
Tersangka Kasus Ijazah Palsu Tiba-tiba Temui Jokowi Malam-malam, Ada Apa?