SuaraSurakarta.id - BRI bersama Kementerian Perhubungan (Kemenhub) bersinergi untuk membangkitkan dan mengembangkan sektor Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) melalui program Tol Laut. Hal tersebut ditandai dengan adanya penandatanganan Perjanjian Kerjasama mengenai integrasi aplikasi Sitolaut dengan aplikasi BRISTORE dan BRIVA Web Service sebagai layanan pembayaran dan penyampaian informasi pendaftaran pengguna pada aplikasi Sitolaut.
Perjanjian Kerjasama ditandatangani oleh Direktur Jenderal (Dirjen) Perhubungan Laut (Hubla), R. Agus H. Purnomo dan Direktur Hubungan Kelembagaan dan BUMN BRI, Agus Noorsanto di Gedung Kementerian Perhubungan RI, Jakarta, Jumat (13/8/2021). Kegiatan tersebut dibuka secara langsung oleh Menteri Perhubungan, Budi Karya Sumadi didampingi oleh Sekretaris Jenderal Kementerian Perhubungan, Djoko Sasono, dan Wakil Direktur Utama BRI, Catur Budi Harto.
Pada kegiatan tersebut Catur Budi Harto menjelaskan, bahwa BRI akan terus melakukan dukungan terhadap para pelaku UMKM di Indonesia, salah satunya dengan mensinergikan layanan Tol Laut yang dimiliki oleh Kementerian Perhubungan RI dengan layanan digital perbankan milik BRI.
Program Tol Laut merupakan salah satu kebijakan strategis yang dicetuskan oleh Presiden Joko Widodo dengan konsep pengumpulan, pengangkutan, dan pengiriman logistik kelautan antar pulau. Program ini bertujuan untuk menghubungkan pelabuhan-pelabuhan besar yang ada di Nusantara untuk mengurangi disparitas harga, baik antar wilayah, antar pulau, antar daerah, serta memangkas biaya logistik yang mahal.
Baca Juga: Mudahkan UMKM, Kemenhub dan BRI Integrasikan Sitolaut dengan Layanan Digital Banking
“Dukungan BRI sebagai upaya agar nasabah UMKM BRI yang berjumlah lebih dari 60 persen dari total keseluruhan jumlah Nasabah BRI secara Nasional atau sekitar 90 juta nasabah, dapat memperluas pangsa pasar dan memperoleh manfaat dari subsidi yang diberikan pemerintah melalui Program Tol Laut,” tutur Catur dalam keterangannya di Jakarta pada Sabtu, (14/8/2021).
Integrasi layanan Sitolaut melalui Sistem Pembayaran BRIVA pada menu aplikasi Sitolaut juga dapat memberikan layanan yang lebih mudah bagi para pelaku usaha untuk melakukan transaksi pembayaran atas biaya pemesanan ruang muat kapal yang ditujukan kepada operator kapal secara real time online, artinya dapat dilakukan dimana saja dan kapan saja. Pembayaran BRIVA tersebut dapat dilakukan di seluruh unit kerja dan jaringan e-channel BRI di seluruh Indonesia serta melalui layanan aplikasi BRImo.
Sebagai Agent of Development, BRI terus berkomitmen mendukung program pemerintah. Melalui dukungan jaringan unit kerja yang tersebar di seluruh wilayah NKRI, diharapkan BRI dapat membuka akses yang lebih luas bagi para pelaku UMKM untuk melancarkan distribusi logistik, khususnya kebutuhan pokok, di daerah tertinggal, terluar, terdalam dan perbatasan (3TP) dengan Program TOL LAUT Kementerian Perhubungan RI.
Berita Terkait
-
Promo BRI Spesial Ramadan, Diskon Kuota Internet Hingga Transaksi di Singapura
-
Mengenal Program Mudik Gratis BRI, Mana Saja Kota Tujuannya?
-
Bicara Soal UMKM, Skill Pidato Selvi Ananda Dibandingkan dengan Gibran: Pantesan Ini Dikit..
-
Bojan Hodak: Lagi, Lawan Persik Kediri yang Berat
-
Bagaimana Drone Digunakan di UMKM Indonesia? Ini Berbagai Fungsinya
Terpopuler
- Hotman Paris Sindir Ahok yang Koar-Koar Soal Kasus Korupsi Pertamina: Dulu Kau Ambil Bonus Miliaran
- Ditagih Utang di Warung Rp500 Ribu, Firdaus Oiwobo Kicep
- Kekayaan Iwan Kurniawan Lukminto, Bos Sritex Menangis PHK Ribuan Karyawan
- Bisa Jadi Kasus Rafael Alun Jilid 2, Kapolri Diminta Tegur Kapolda Kalsel Usai Anak Pamer Jajan Rp 1 M dan Jet Pribadi
- Emil Audero Cetak Sejarah Setelah 1 Detik Resmi WNI, Jadi Kiper Paling ... di Asia!
Pilihan
-
QJMotor Akan Transfer Teknologi Canggih Moto2 ke Motor-motor Produksi Massal
-
IHSG Hari Ini Berpotensi Rebound, Wall Street Masih Tertekan Gegara Ulah Trump
-
Kerugian Akibat Banjir Jabodetabek Capai Rp2 Triliun, Berpotensi Tembus Rp10 T
-
2 Pemain Timnas Indonesia Pindah Agama Masuk Islam, Salah Satunya Pemain Keturunan Andalan Shin Tae-yong
-
Emil Audero: Kalau Ajukan WNI, Seberapa Besar Manfaatnya Bagiku?
Terkini
-
Ramadan Makin Berwarna, Coba Morocco Iftar Solo Paragon Hotel & Residences, Ada Grand Prize Umrah Gratis
-
Heboh Cuitan KGPAA Purbaya, Pemerhati Budaya: Preseden Buruk untuk Keraton Solo
-
Kabar Gembira Lur! BI Siapkan Lebih Banyak Uang Baru di Solo Raya
-
Ramadan Bukannya Ibadah, Warga Bibis Baru Malah Nekat Jual Miras, Begini Endingnya
-
Baru Menjabat, Bupati Sragen Terancam Kasus Gratifikasi Gara-gara Rumah?