SuaraSurakarta.id - Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin mengajak masyarakat Indonesia memberikan hadiah Hari Ulang Tahun Ke-77 Kemerdekaan Republik Indonesia dengan penerapan protokol kesehatan.
"Sekitar 22 hari lagi kita merayakan ulang tahun ke-77 Indonesia. Yuk kita berikan hadiah bersama-sama dengan melaksanakan protokol kesehatan diri kita sendiri" kata Budi Senin (26/7/2021).
Budi mengatakan jika bangsa Indonesia dapat melaksanakan hal tersebut, maka dapat mengurangi risiko penularan Covid-19 pada diri, keluarga dan seluruh rakyat Indonesia.
Menurutnya, hal itu akan menjadi hadiah terbaik di HUT Kemerdekaan Republik Indonesia ke-77, di tengah masa pandemi yang belum kunjung usai.
"Kalau kita bisa laksanakan itu, bisa mengurangi risiko penularan diri kita, keluarga kita, tetangga kita, dan seluruh rakyat Indonesia. Itu adalah hadiah terbaik bangsa dan negara kita," ujar dia.
Hingga kini, Data Satuan Tugas Penanganan Covid-19 memperlihatkan angka kematian akibat corona pada Senin mencapai 1.487 orang dengan Jawa Timur mencatat penambahan tertinggi yaitu 371 orang.
Penambahan angka kematian tersebut disertai juga dengan tambahan 28.228 kasus baru dan 40.374 pasien yang dinyatakan sembuh, menurut data Satgas Penanganan Covid-19 yang diterima di Jakarta, Senin sore.
Dengan penambahan itu maka total Indonesia mencatatkan 3.194.733 kasus Covid-19 dengan 2.549.692 orang di antaranya telah sembuh dan 84.766 orang meninggal dunia sejak pasien pertama terkonfirmasi di Tanah Air pada Maret 2020.
Kasus aktif atau pasien yang menjalani perawatan dan isolasi mandiri akibat Covid-19 mengalami penurunan 13.633 orang dibandingkan kemarin, sehingga saat ini terdapat 560.275 kasus aktif. Ada pula 287.987 orang yang masuk dalam kategori suspek.
Baca Juga: Sebut 7 Juta Orang di Jakarta Sudah Divaksin, Wagub Riza: 40 Persen Bukan Warga DKI
Sumber: ANTARA
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
Terkini
-
Perbandingan Honda Jazz 2019 vs Toyota Yaris TRD Bekas, Mana yang Lebih Oke?
-
Tersangka Kasus Ijazah Palsu Tiba-tiba Temui Jokowi Malam-malam, Ada Apa?
-
Kaesang Sesumbar Jadikan Jateng Kandang Gajah: PSI Menang Mutlak di Pemilu 2029!
-
Mengejutkan! Hasan Nasbi Temui Jokowi di Rumah Pribadi, Apa Obrolan Rahasia Selama Satu Jam?
-
Izin Pembangunan Bukit Doa Dicabut Bupati Karanganyar, LBH GP Ansor Bakal Gugat ke PTUN