SuaraSurakarta.id - Perusahaan recording asal Kota Solo, AOMA Record Indonesia kembali merilis sebuah lagu baru.
Single berjudul 'Lepaskan' yang dinyanyikan Soni Pradita resmi disoft launching di Nglaras Eco, Halaman Lokananta Recording, Kamis (1/7/2021) malam.
Sang pencipta lagu, Anton Obama memaparkan, sebelum rilis lagu, pihaknya lebih dulu menggelar ajang pencarian bakat penyanyi dangdut Solo.
"Soni ini saat itu menyabet juara ketiga. Kita membuktikan pemenanganya akan dibuatkan single album dan kita sebar ke manapun," ungkap Anton saat berbincang dengan awak media.
Dia memaparkan, latar belakang keluarga Sony yang merupakan musisi dan dunia hiburan turut memberikan dukungan penuh.
"Soni kebetulan bapaknya itu MC di Jepara. Jadi budaya di sana semua kekuatannya di panggung itu MC sehingga memang memberi dukungan penuh," tuturnya.
Seperti diketahui, Anton Obama bukan orang asing dalam dunia entertainment dangdut. Dia adalah pencipta lagu 'Sayang' yang melambungkan nama Via Valen.
Selain itu, Anton juga turut mengorbitkan sejumlah artis lokal menjadi artis ibu kota, sebut saja Nella Kharisma dan Tasya Rosmala.
"Saya ingin menggairahkan kembali dunia recording di Solo, karena saya melihat banyak potensi. Selain itu memberi wadah musisi," pungkas Anton.
Baca Juga: 7 Gaya Anak Penyanyi Dangdut Kondangan, Putri Liza Natalia Seksi Abis
Berita Terkait
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 5 HP Murah RAM 8 GB Memori 256 GB untuk Mahasiswa, Cuma Rp1 Jutaan
- Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
- 5 Sunscreen Terbaik Mengandung Kolagen untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- 8 Lipstik yang Bikin Wajah Cerah untuk Ibu Rumah Tangga Produktif
Pilihan
-
Vinfast Limo Green Sudah Bisa Dipesan di GJAW 2025, Ini Harganya
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
Terkini
-
DANA Kaget Spesial Warga Solo: Akhir Pekan Cuan Rp199 Ribu, Gas Linknya Lur!
-
7 Wisata Dekat Pasar Gede Solo yang Paling Cocok untuk Healing di Akhir Pekan
-
PB XIV Mangkubumi Akui Belum Pikirkan Jumenengan, Masih Masa Berkabung, Fokus 40 Hari
-
Blak-blakan Soal Bebadan Baru Keraton Solo, PB XIV Purboyo: Tiap Generasi Punya Waktunya
-
Misteri SK Ketua PDIP Jateng: FX Rudy Definitif Gantikan Bambang Pacul? Teguh Prakosa Buka Suara