SuaraSurakarta.id - Sebuah mobil Toyota Avanza bernomor polisi nomor AD 1784 MB terlibat kecelakaan karambol di Jalan Ahmad Yani, Laweyan, Solo, di sebelah utara Kantor Kelurahan Kerten, Selasa (6/4/2021) pukul 13.30 WIB.
Akibatnya, mobil itu rusak bagian depan dan belakang usai menghantam bus Sumber Selamat dan dihantam truk box.
Dari informasi yang dihimpun, kecelakaan bermula saat ketiga kendaraan itu berjalan dari utara ke selatan atau menuju Kertan.
Sesampai di lokasi bus Sumber Selamat berhenti karena ada pengendara di depan yang hendak putar balik. Hal yang sama juga dilakukan pengemudi Toyota Avanza yang berada di belakang bis.
Namun, tiba-tiba dari arah utara truk berpelat nomor AD 8095 E menabrak Toyota Avanza di depannya dengan cukup kencang. Truk bermuatan perkakas rumah itu mendorong Toyota Avanza hingga Toyota Avanza menabrak bagian belakang bus Sumber Selamat.
“Tidak ada korban jiwa, tetapi Avanza rusak. Lalu bagian belakang bus juga rusak,” ungkap salah satu saksi, Ricky Perkasa kepada wartawan.
Dia menyebut, dari pembicaraan diketahui sopir truk mengaku mengantuk sehingga tidak fokus dalam mengemudi. Ia menyebut muatan truk juga sangat berlebihan.
Sementara itu, Toyota Avanza terdapat empat orang yang berencana hendak makan siang di kawasan Solo Square Mal.
“Lalu lintas sempat macet beberapa menit. Penumpang bus juga turun semua. Polisi segera datang dan mengevakuasi seluruh kendaraan,” papar dia.
Baca Juga: Unik, Begini Cara Orang Tua Siswa Jemput Anaknya Saat PTM di Solo
Kasatlantas Polresta Solo Kompol Adhytiawarman Gautama Putra membenarkan perihal kecelakaan itu. Meski demikian, tidak ada korban jiwa.
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 5 Rekomendasi Bedak Tabur untuk Usia 50-an, Bikin Kulit Halus dan Segar
Pilihan
-
Ratusan Hewan Ternak Warga Mati Disapu Awan Panas Gunung Semeru, Dampak Erupsi Makin Meluas
-
Profil Victor Hartono: Pewaris Djarum, Dicekal Negara Diduga Kasus Pajak
-
Dugaan Korupsi Miliaran Rupiah, Kejati DIY Geledah Kantor BUKP Tegalrejo Jogja
-
Fakta-fakta Gangguan MRT Kamis Pagi dan Update Penanganan Terkini
-
5 Mobil Bekas Pintu Geser Ramah Keluarga: Aman, Nyaman untuk Anak dan Lansia
Terkini
-
Era Baru Keraton Solo: PB XIV Purboyo Reshuffle Kabinet, Siapa Saja Tokoh Pentingnya?
-
Link Saldo DANA Kaget Spesial Warga Solo! Klaim Rp149 Ribu dari 4 Link Kejutan Tengah Minggu!
-
5 Kuliner Lezat Keraton Solo yang Hampir Punah, Di Balik Hangatnya Aroma Dapur Para Raja
-
7 Fakta Watu Gilang yang Menjadi Penentu Legitimasi Raja Keraton Surakarta
-
7 Makna Gelar Panembahan dalam Sejarah Keraton Kasunanan Surakarta