SuaraSurakarta.id - Jelang purnatugas, banyak fenomena terpasang spanduk ucapan terima kasih kepada Wali Kota Solo FX Hadi Rudyatmo dan Wakil Wali Kota Achmad Purnomo.
Spanduk tersebut bertebaran di sejumlah jalan protokol di Kota Solo. Tak hanya di jalan besar, hampir di seluruh kampung juga tersebar spanduk maupun baliho.
Namun ada satu spanduk yang kemungkinan dari salah satu orang tua wali yang berisikan ucapan terima kasih setelah ijazah anaknya yang tertahan di sekolah ditebus Rudy.
Seperti diketahui, sejak 2006 hingga menjelang purnatugas, lebih dari 4.000 ijazah tertahan yang ditebus sang wali kota dengan uang pribadi.
Baca Juga: Jelang Purnatugas Wali Kota Solo, Rudy Dihadiahi Mural oleh Seniman
"Karena kami belum punya uang ijazah, anak kami belum bisa terima ijazah. Plong rasanya sekarang ijazah sudah diterima. Dari kami, orang tua murid kurang mampu yang Pak e bantu," tulis kalimat yang tertera di spanduk.
Rudy memaparkan, keputusan dirinya mengambil lebih dari 4.000 ijazah yang tertahan pihak sekolah didasari rasa keprihatinan.
"Kalau ijazah itu tidak bisa diambil muridnya karena belum bayar kan jadi tak bisa lamar pekerjaan. Ya kasihan tho," ungkap Rudy di kediamannya Pucangsawit, Jebres, Selasa (16/2/2021).
"Makanya saat saya mendapat amanah, saya tidak ingin masyarakat merasakan hal-hal seperti itu (ijazah tertahan)," tuturnya.
Lurah Puncangsawit Yosef Fitriyanto mengatakan, spanduk ucapan terimakasih pada Wali Kota Solo FX Hadi Rudyatmo dan Wakil Wali Kota Solo Achmad Purnomo sudah ada seminggu yang lalu.
Baca Juga: Bukan Gibran, Ini Wali Kota Solo Selanjutnya
Namun, makin banyak jumlahnya ketika satu minggu terakhir ini.
Berita Terkait
-
Rocky Gerung Bongkar Isu Dugaan Korupsi di Solo, Refly Harun : Sudah Rahasia Umum
-
'Menyala' dari Dulu, Ini Gaya Selvi Ananda Dampingi Gibran di Pelantikan Wali Kota Solo dan Wapres
-
Profil Teguh Prakosa, Pengganti Gibran Rakabuming Raka
-
Bukan Kaleng-kaleng! Meja Kerja Gibran Penuh Mainan Sultan, Harganya Fantastis!
-
Gibran Rakabuming Ternyata Tak Pernah Ambil Gaji, Berapa Gaji dan Tunjangan Wali Kota Solo?
Tag
Terpopuler
- Kode Redeem FF SG2 Gurun Pasir yang Aktif, Langsung Klaim Sekarang Hadiahnya
- Pemain Keturunan Indonesia Statusnya Berubah Jadi WNI, Miliki Prestasi Mentereng
- Pemain Keturunan Indonesia Bikin Malu Raksasa Liga Jepang, Bakal Dipanggil Kluivert?
- Jika Lolos Babak Keempat, Timnas Indonesia Tak Bisa Jadi Tuan Rumah
- Ryan Flamingo Kasih Kode Keras Gabung Timnas Indonesia
Pilihan
-
Masjid Agung Sleman: Pusat Ibadah, Kajian, dan Kemakmuran Umat
-
Ranking FIFA Terbaru: Timnas Indonesia Meroket, Malaysia Semakin Ketinggalan
-
Duel Kevin Diks vs Laurin Ulrich, Pemain Keturunan Indonesia di Bundesliga
-
Daftar Lengkap 180 Negara Perang Dagang Trump, Indonesia Kena Tarif 32 Persen
-
Detik-detik Jose Mourinho Remas Hidung Pelatih Galatasaray: Tito Vilanova Jilid II
Terkini
-
Cek Pos Pam Ops Ketupat Candi, Kapolresta Solo Pastikan Pengamanan Arus Balik Lancar
-
Sambangi Lokasi Banjir di Sambirejo, Wali Kota Solo Siapan Berbagai Penanganan
-
Terendam Banjir, Underpass Simpang Joglo Solo Ditutup Total
-
Sempat Tak Percaya, Ini Momen Bima Arya Kaget Ada Wisata Jokowi di Solo
-
25 Kepala Daerah Ikuti Retret Gelombang Kedua, Ini Kata Wamendagri