SuaraSurakarta.id - Kabupaten Boyolali bakal memiliki stadion dengan kualitas rumput berstandar Internasional. Dengan Stadion Kebo Giro diharapkan bisa meningkatkan prestasi sepak bola di Kabupaten yang terkenal dengan produksi susu itu.
Pemerintah Kabupaten Boyolali telah menyiapkan anggaran sebesar Rp12 miliar untuk tahap akhir pembangunan lapangan sepak bola yang berada di Desa Paras, Kecamatan Cepogo.
"Pembangunan Stadion Kebo Giro di Cepogo Boyolali, pada tahun ini, tahap akhir dengan disediakan anggaran melalui APBD Boyolali senilai Rp12 miliar," kata Kepala Dinas Pemuda, Olahraga dan Pariwisata (Disporapar) Kabupaten Boyolali, Susilo Hartono dilansir dari ANTARA, di Boyolali, Minggu (31/1/2021).
Susilo Hartono mengatakan pembangunan lapangan sepak bola Stadion Kebo Giro tersebut terbagi empat tahap sejak 2018 hingga 2021. Tahap terakhir ini, dana diambil dari APBD 2021 sebanyak Rp12 miliar. Pembangunan stadion itu diperkirakan akan menghabiskan dana total sekitar Rp30 miliar.
Baca Juga: Jalur Evakuasi Erupsi Merapi Rusak, Bupati hingga Ganjar Dapat Teguran
Menurut Susilo anggaran Rp12 miliar tahun ini, rencana untuk pembangunan penyelesaian tribun VVIP, lampu penerangan dan berbagai fasilitas dalam bangunan tahap akhir itu.
"Proyek stadion baru di Boyolali itu, kini sudah mencapai sekitar 65 persen, dan ditargetkan selesai pada akhir 2021 mendatang," kata Susilo.
Dia mengatakan pembangunan Stadion Kebo Giro tersebut menempati lahan sekitar 15 hektare.Menurut dia, pembangunan Stadion Kebo Giro kini sudah tahap penyempurnaan dan penambahan fasilitas.
Rincian anggara, pada pembangunan Stadion Kebo Giro Boyolali tahap ketiga 2020, dengan anggaran melalui APBD Boyolali senilai Rp7,8 miliar. Anggaran itu, dipergunakan untuk pembangunan pagar dan trotoar sebesar Rp1,7 Miliar, penataan lingkungan stadion menghabiskan Rp2,4 miliar, dan untuk tribun VIP sebesar Rp3,6 miliar.
Stadion Kebo Giro Boyolali dengan ukuran lapangan sepak bola standar FIFA ini juga dilengkapi fasilitas penunjang, seperti ruang VIP, kolam untuk berendam, tempat untuk pemanasan pemain, ruang ganti, dan lain sebagainya.
Baca Juga: Wagub Jateng Minta Penambang Pasir Merapi Patuhi Imbauan BPBD
Stadion Kebo Giro Boyolali dengan kapasitas sebanyak 12.000 penonton tersebut memiliki lapangan untuk bertanding sepak bola dengan rumput jenis zoysia martella yang biasa dipakai di lapangan standar internasional.
Berita Terkait
-
Pangkas Ketimpangan Pembangunan, Ahmad Luthfi Upayakan Tarik Investor ke Jateng Bagian Selatan
-
Ahmad Luthfi Luncurkan Program Speling, Warga Bisa Periksa Kesehatan Gratis di Balai Desa
-
SERASA Jenang Ayu: Kisah Irawati dan Kelezatan Tradisional yang Tak Lekang Waktu
-
Ribuan Karyawan Sritex Kena PHK, Ahmad Luthfi Siapkan Latihan Kerja
-
Potret Prabowo Ditemani SBY dan Jokowi Pimpin Langsung Upacara Parade Senja di Retreat Kepala Daerah
Terpopuler
- Sejak Dulu Dituntut ke Universitas, Kunjungan Gibran ke Kampus Jadi Sorotan: Malah Belum Buka
- Maharani Dituduh Rogoh Rp 10 Miliar Agar Nikita Mirzani Dipenjara, Bunda Corla Nangis
- Ditahan Atas Dugaan Pemerasan, Beredar Rekaman Suara Reza Gladys Sebut Mail Syahputra Tolak Transferan
- Kini Ngekos, Nunung Harus Bayar Cicilan Puluhan Juta Rupiah ke Bank
- Maharani Kemala Jawab Kabar Guyur Rp10 Miliar Biar Nikita Mirzani Ditahan: Kalian Pikir Gak Capek?
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Murah Mulai Rp 2 Jutaan Terbaru Maret 2025
-
Sibuk Naturalisasi, Jordi Cruyff Beri Nasihat Membumi untuk PSSI
-
Tabel KUR BRI Terbaru, Pinjaman Rp1 Juta Hingga Rp500 Juta dan Bunganya
-
Setoran Pajak Anjlok 41 Persen di Tengah Kebutuhan Anggaran Jumbo Prabowo
-
Pemain Persib dan PSM Dipanggil Klub Spanyol Osasuna, Bek Persija Absen!
Terkini
-
Bocah 15 Tahun Dijadikan PSK di Gunung Kemukus, Satu Mucikari Diciduk
-
Imbas THR Terhutang, Komisi IX DPR Minta Pemerintah Tegas ke PT Sritex
-
Persis Solo Tak Pantas Degradasi
-
Pembobol ATM Lintas Provinsi Terungkap, Pelaku Beraksi Puluhan Kali, Begini Modusnya
-
Atlet Taekwondo Pelajar Asal Boyolali Tewas, Diduga Dihajar Fisik Saat Puasa