SuaraSurakarta.id - Tim gabungan Rutan Kelas IA Surakarta, Sat Narkoba, dan Sat Sabhara Polresta Surakarta menggelar inspeksi mendadak (sidak) atau razia, Jumat (29/1/2021) malam.
Razia besar-besaran itu menyasar sel tahanan di Blok C. Sebelum itu, sel Blok D juga tak luput dari razia.
Personel Polresta Surakarta yang menggunakan tiga truk bersenjata lengkap tiba di lokasi sekitar pukul 19.30 WIB. Setelah apel, tim gabungan itu langsung menyisir setiap sudut sel.
Petugas juga menggunakan alat metal detektor. Sementara warga binaan dikumpulkan di depan kamar.
Baca Juga: PPKM Periode Pertama Usai, Pedagang Angkringan Jadi Sorotan
"Kami berterima kasih, kepada pihak Polresta Solo yang telah berkontribusi untuk turut mengantisipasi peredaran narkotika di dalam Rutan. Kami akui, bahwa personel kami sedikit, sehingga butuh back-up dari Polresta Solo khususnya Satres Narkoba dan Sabhara Polresta Solo," terang Karutan Solo, Urip Dharma Yoga, kepada wartawan.
Dari hasil razia yang dilakukan, berhasil ditemukan sejumlah barang terlarang. Diantaranya senjata tajam, korek, handphone, gunting, kabel charge dan masih banyak yang lain.
Disisi lain, sejumlah warga binaan dicek urin. Hasilnya tidak ditemukan warga binaan yang positif.
Terkait razia tersebut, pihak Rutan menyerahkan barang hasil razia khususnya handphone ke Satr Narkoba Polresta Solo untuk ditindlanjuti.
"Ini komitmen kami, memberantas peredaran narkoba khususnya di Rutan Kelas IA Kota Solo ini," katanya.
Baca Juga: Langgar PPKM, Izin 7 Usaha Kuliner di Solo Dicabut Sementara
Sementara, itu Kasat Narkoba Polresta Surakarta, Kompol M Rikha Zulkarnaen mengatakan, pihaknya terus bersinergi dengan Rutan Kelas IA Kota Solo dalam pemberantasan narkotika.
"Ini langkah yang baik, dalam antisipasi pemberantasan narkoba di tempat yang jarang tersentuh. Kami mengapresiasi, langkah koordinasi ini supaya tidak terjadi peredaran narkoba yang dikendalikan di dalam Rutan," kata Rikha.
Kontributor: Budi Kusumo
Tag
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Cerita Bahlil Lahadalia Kesengsem dengan Kuliner Soto Fatimah: Rasa Khasnya Paten
-
Kampanye di Sragen, Bahlil Lahadalia Sebut Ahmad Luthfi Punya Jaringan Pusat
-
Tok! Terdakwa Pembunuhan Bos Kerajinan Tembaga Boyolali Divonis Seumur Hidup
-
Blusukan Bareng Respati-Astrid di Proyek Rel Layang Joglo, Jokowi Titip Pesan Ini
-
Jokowi Tanggapi Putusan Bawaslu Soal Prabowo Dukung Ahmad Luthfi-Taj Yasin