SuaraSurakarta.id - Kebakaran rumah indekos wilayah Gembongan RT 003/RW 004 Singopuran, Kartasura, Sukoharjo, Jumat (25/12/2020) pagi, mengakibatkan tiga orang meninggal dunia.
Dilansir dari Solopos.com jaringan Suara.com, ketiga korban terdiri atas satu laki-laki dan dua orang perempuan.
Salah satu sukarelawan di lokasi, Luthfi Ahmad Rifai, mengungkapkan posisi ketiga korban saat kejadian berdasarkan informasi yang ia himpun.
Korban laki-laki sempat berusaha menyelamatkan diri saat rumah indekos itu mulai terbakar pada pukul 07.00 WIB.
Baca Juga: Rekapitulasi KPU, EA Menangkan Pilkada Sukoharjo 2020
Namun, kobaran api sudah membesar dan menyambar wajah serta tangannya.
"Korban laki-laki yang semula berada di lantai atas lari ke bawah lewat tangga. Tapi di depan ada kobaran api. Ia berusaha loncat tapi terjepit sepeda onthel, akhirnya jatuh," jelas Luthfi.
Menurut informasi, korban laki-laki dan salah satu korban perempuan merupakan pasangan kekasih dan sudah bertunangan.
Satu korban lainnya, seorang perempuan yang juga meninggal, sedang mandi saat kejadian dan terjebak di kamar mandi.
Dugaan penyebab kebakaran rumah indekos di Gembongan, Kartasura, itu masih simpang siur dan masih diselidiki. Ada saksi yang menyebut api berasal dari lantai I. Namun, ada juga yang menyebut dari lantai II.
Baca Juga: Pesan Menohok yang Golput Pilkada: Yang Patah Tumbuh, Yang Hilang Nurani
Aparat kepolisian masih melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) kebakaran rumah indekos tersebut. Dugaan awal penyebab kebakaran itu karena ada penghuni yang memanasi mesin sepeda motor.
- 1
- 2
Berita Terkait
-
Tragis! KA Batara Kresna Tabrak Mobil di Sukoharjo, 4 Tewas di Tempat
-
Mudik Gratis Lebaran 2025 Pemkab Sukoharjo, Ini Syarat Daftarnya
-
Komentar Ahli Gizi terkait Puluhan Siswa Sukoharjo Keracunan Makan Bergizi Gratis
-
Miris! Makan Bergizi Gratis Berujung Petaka, Puluhan Siswa SD di Sukoharjo Mual dan Muntah
-
Pemerintah Bakal Evaluasi dan Janji Perketat SOP Usai 40 Siswa SD di Sukoharjo Keracunan MBG
Terpopuler
- Pascal Struijk Aneh dengan Orang Indonesia: Kok Mereka Bisa Tahu
- 3 Klub BRI Liga 1 yang Memutuskan Pindah Homebase Musim Depan, Dua Tim Promosi Angkat Kaki
- Pascal Struijk: Saya Pasti Akan Memilih Belanda
- Bakal Bela Timnas Indonesia, Pascal Struijk: Saya Tak Akan Berubah Pikiran
- Rekomendasi Mobil Bekas Harga Rp60 Jutaan: Pilihan untuk Keluarga Baru, Lengkap Perkiraan Pajak
Pilihan
-
Geely Auto Luncurkan Galaxy Cruiser, Mobil Berteknologi Full AI di Auto Shanghai 2025
-
Jakmania Bersuara: Lika Liku Sebarkan Virus Orange di Kandang Maung Bandung
-
Ikuti Jejak Doan Van Hau, Bintang Thailand Kena Karma Usai Senggol Timnas Indonesia?
-
Hasil BRI Liga 1: Dibantai Borneo FC, PSIS Semarang Makin Terbenam di Zona Degradasi
-
5 Rekomendasi HP dengan Kecerahan Layar Maksimal di Atas 1000 Nits, Jelas dan Terang di Luar Ruangan
Terkini
-
Ramai Lagi Soal DIS, Wakil Wali Kota Solo: Belum Ada Pembicaraan
-
Wacana Daerah Istimewa Surakarta Kembali Ramai, Keraton Solo Sambut Positif?
-
AYO SERBU! Ada Minyak Goreng hingga Buavita, Ini Promo JSM Indomaret 25-27 April 2025
-
TINGGAL KLIK! Ini Link Saldo Dana Kaget, Gratis untuk Langganan Video dan Live Streaming
-
Siap Melawan! SMAN 6 Solo Bakal Tunjukkan Bukti Fisik Ijazah Jokowi