"Ini adalah kali pertama posyandu kami mendapatkan perhatian dari perusahaan retail, dan kami berharap Alfamidi dapat terus berkembang serta terus memberi manfaat bagi masyarakat," ungkap Sri.
Ia pun berharap, lebih banyak orang tua di Gunungkidul akan rutin mengikuti posyandu, serta mempraktikkan pola hidup sehat di rumah guna mencegah anemia pada balita.
Alfamidi terus berkomitmen mendukung edukasi pemberian gizi optimal dan pola asuh yang tepat, sehingga mampu mencegah anemia dan stunting.
Memastikan tumbuh kembang balita di Indonesia lebih sehat dan siap menjadi generasi penerus bangsa yang kuat.
Baca Juga:Jadwal Imsakiyah Kabupaten Boyolali Sabtu 1 Maret 2025, Disertai Bacaan Niat Puasa Ramadan