Staf ahli DPR RI itu menjelaskan bahwa Prabowo merupakan sosok yang patuh terhadap hukum. Oleh karena itu Ketum Gerindra tersebut tak mengintervensi putusan pengadilan meski merupakan orang nomor satu di Indonesia.
"Proses hukum kan ada aturannya, Bapak Prabowo itu orang yang tahu aturan. Makanya beliau tak mengintervensi dan membiarkan Kejaksaan Agung untuk melakukan upaya hukum lanjutan sebagai pembuktian kepada masyarakat atas ketegasan pemerintah memberantas korupsi," kata dia.
Ia juga berharap agar masyarakat yakin dengan pemerintahan Prabowo-Gibran saat ini dalam hal pemberantasan korupsi.
"Kita harus yakin dengan pemerintahan Bapak Prabowo Subianto dan Mas Gibran. Pasbata yakin keduanya akan membuktikan bahwa di bawah pemerintahan beliau berdua, pemberantasan korupsi akan ditegakkan," pungkasnya.
Baca Juga:Santai Dipecat, Jokowi Ucap Pernyataan Sarkas untuk PDIP