SuaraSurakarta.id - Hari ulang tahun (HUT) ke-44 Dewan Kerajinan Nasional atau Dekranas dan HUT ke-52 Hari Kesatuan Gerak (HKG) Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (PKK) bakal digelar di Kota Solo. Kegiatan ini akan dilaksanakan pada 14-18 Mei di Pamedan Mangkunegaran serta beberapa titik.
Acara ini bakal bertabur bintang dengan kehadiran musisi-musisi terkenal di Indonesia. Beberapa di antaranya ada Rossa, Judika, Yovie & Nuno, Giring Ganesha, Wizzy, serta Maliq & D’essentials. Hadir pula bintang ternama Raffi Ahmad, Ayu Dewi, Alfa Bintang Orchestra, dan Eko PC.
Ketua Panitia HUT Ke-44 Dekranas Loemongga Agus Gumiwang mengatakan, puncak perayaan HUT Ke-44 Dekranas akan diramaikan dengan acara syukuran dan pameran usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM).
"Puncak HUT Ke-44 Dekranas akan digelar pada 14-15 Mei di Solo. Acaranya syukuran, lalu expo mengundang UMKM se-Indonesia," kata Loemongga dalam acara Bakti Sosial HUT Ke-44 Dekranas di Rumah Kriya Asri/Kantor Pusat Dekranas, Jakarta, Minggu (5/7) .
Selain pameran, puncak HUT Ke-44 Dekranas juga akan dimeriahkan 278 stan UMKM, kirab budaya, dan pawai mobil hias dari seluruh provinsi di Indonesia.
Di antara rangkaian kegiatan itu ada welcome dinner pada 14 Mei, ekspo produk UMKM binaan Dekranas dan Dekranasda. Kemudian penampilan musisi-musisi ternama yang diselenggarakan pada 15-18 Mei di Pamedan Pura Mangkunegaran.
Selain itu ada peragaan busana kain nusantara di Plaza Taman Sriwedari, parade mobil hias, kriya dan budaya pada 15 Mei. Rute Stadion Sriwedari – Balai Kota Surakarta.
Malam puncak HUT ke-52 HKG PKK di Taman Balekambang pada 16 Mei. Kemudian puncak acara digelar 18 Mei di Pamedan Mangkunegaran.
Ekspo yang akan diselenggarakan nanti merupakan hasil karya peserta dari berbagai kota maupun provinsi di Indonesia. Terdapat 278 stan UMKM yang akan memeriahkan acara ini. Selain ekspo, acara lain yang juga sangat menarik yaitu hadir talkshow dengan narasumber berkompeten di bidangnya.
Rangkaian kegiatan Dekranas dapat dikunjungi oleh masyarakat umum tanpa dikenakan biaya masuk. Warga Solo dapat mengajak sanak saudara, kerabat, dan sahabat untuk turut meramaikan kemeriahan acara ini.
Kolaborasi antara Pemerintah Kota (Pemkot) Surakarta dan Dekranas ini bertujuan untuk mengangkat derajat kerajinan tangan Indonesia ke panggung internasional.
HKG merupakan suatu momentum untuk mensyukuri bahwa PKK sebagai mitra kerja pemerintah dalam pembangunan, melalui pemberdayaan keluarga.
Gerakan PKK bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat yang dimulai dari unit terkecil yakni keluarga. Gerakan ini mampu menginisiasi keluarga-keluarga Indonesia untuk melakukan perubahan, menuju kehidupan masyarakat yang lebih baik sebagaimana tujuan pembangunan nasional.
PKK sebagai pelopor perubahan, diharapkan mampu menjadi garda terdepan dalam mewujudkan keluarga berkualitas dalam aspek moral, pendidikan, kesehatan, sosial budaya, ekonomi dan lingkungan. Sebab itu, keterkaitan program PKK sebagai mitra pemerintah, harus bersinergi dengan prioritas program dan kegiatan nasional maupun daerah.
Baca Juga:Produksi Sangkar Burung Eko Alif Muryanto Tembus Mancanegara Berkat KUR BRI