SuaraSurakarta.id - Cawapres Gibran Rakabuming Raka baru saja bertemu capres Prabowo Subianto.
Dia mengakui ada banyak pembicaraan yang dibahas dalam pertemuan tersebut, salah satunya soal pembentuk kabinet.
Hanya saja Gibran enggan menjelaskan secara detail soal pembahasan tersebut.
"(Ada pembicaraan apa?) Banyak. Salah satunya itu (soal kabinet)," terang Gibran saat ditemui, Senin (25/3/2024).
Baca Juga:Nanti Malam Nobar Timnas Indonesia vs Vietnam di Videotron BNI, Gibran Beri Imbauan Ini
Gibran juga menyebut ada pembicaraan atau pembahasan juga soal partai yang masuk koalisi.
"Ya, partai lain juga ya, makasih," tandas dia.
Seperti diketahui, Cawapres Gibran Rakabuming Raka akhirnya bertemu Capres Prabowo Subianto usai ditetapkan KPU sebagai pemenang Pilpres 2024, Jumat (22/3/2024) kemarin.
Saat KPU menetapkan hasil Pilpres 2024, Rabu (20/3/2024), Gibran tidak mendampingi Prabowo.
"Pasangan capres-cawapres nomor urut 2 Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka 96.214.691 suara," kata Ketua KPU RI, Hasyim Asyari dalam rapat pleno yang digelar di Gedung KPU, Jakarta Pusat, Rabu (20/3/2024).
Baca Juga:Momen Borong Cilok di Masjid Sheikh Zayed, Gibran: Kamu Pendukungnya Ganjar, Berati Tak Borong
Hasyim menjelaskan, dari hasil rekapitulasi suara nasional, Prabowo-Gibran memperoleh 96.214.691 suara.
Capres-cawapres nomor urut 1, Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar mendapatkan 40.971.906 suara.
Sementara, capres-cawapres nomor urut 3, Ganjar Pranowo-Mahfud MD memperoleh 27.040.878 suara.
Kontributor : Ari Welianto