SuaraSurakarta.id - Laga krusial bakal dijalani Persis Solo saat dijamu Persebaya Surabaya pada laga tunda pekan ke-18 BRI Liga 1 2023/2024 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Rabu (13/12/2023) malam.
Kemenangan wajib didapatkan tim Laskar Sambernyawa agar tidak semakin terpuruk di papan bawah klasemen sementara.
Tak hanya itu saja, laga nanti disebut-sebut menjadi ujian masa depan pelatih Leonardo Medina.
Nasib juru taktik asal Meksiko itu di ujung tanduk usai Persis Solo gagal memetik kemenangan dalam tiga laga beruntun.
Baca Juga:Persis Solo Kembali ke Stadion Manahan, Lawan Dewa United Jadi Laga Comeback
Bahkan Jaimerson Xavier dan kawan-kawan menelan dua kekalahan beruntun masing-masing dari Borneo FC dan Arema FC.
Kekalahan ini memunculkan tagar #MedinaOut di lini masa dunia maya, semakin menggema di media sosial.
Menatap laga lawan Persebaya Surabaya, Leonardo Medina mengaku akan menemui manajemen Persis terlebih dahulu untuk membicarakan masa depannya di tim.
"Saya tidak bisa berbicara tentang laga lawan Persebaya karena harus berbicara terlebih dahulu dengan pemilik Persis. Keputusan yang berbicara tentang masa depan saya, dan saya harus menghargai keputusan yang akan diambil nantinya," kata Medina dilansir dari laman PT LIB, Senin (11/12/2023).
Sementara itu, kekalahan dari Arema FC membuat Persis Solo saat ini masih terpaku di peringkat ke-14 dengan 24 poin.
Baca Juga:Persis Solo Siap Hadapi Arema FC, Penyelesaian Akhir Laskar Sambernyawa Jadi Sorotan