Bangga Bawa Persis Solo Raih Kemenangan Perdana, David Gonzalez Yakin Jalani Musim Luar Biasa

Pemain yang akrab disapa Roni itu menyumbang satu assist untuk gol Ramadhan Sananta.

Ronald Seger Prabowo
Selasa, 18 Juli 2023 | 18:39 WIB
Bangga Bawa Persis Solo Raih Kemenangan Perdana, David Gonzalez Yakin Jalani Musim Luar Biasa
Striker Persis Solo, David Gonzalez berduel dengan bek Borneo FC, Muhammad Fajar Faturrahman dalam lanjutan pekan ketiga BRI Liga 1 2023/2024 di Stadion Manahan, Sabtu (15/7/2023). [Dok Persis Solo]

SuaraSurakarta.id - Striker David Gonzalez mulai unjuk kualitas usai didatangkan Persis Solo menjelang kompetisi BRI Liga 1 2023/2024.

Pemain yang akrab disapa Roni itu menyumbang satu assist untuk gol Ramadhan Sananta saat tim Laskar Sambernyawa menang 2-1 atas Borneo FC Samarinda di Stadion Manahan Solo, Sabtu (15/7/2023) lalu. 

Itu juga kali pertama bomber asal Spanyol tersebut tampil sejak menit awal.

Di laga pekan pertama BRI Liga 1 2023/24 saat Persis menjamu Persebaya Surabaya, Roni baru masuk di menit ke-69 menggantikan rekan asal Spanyol lainnya, Fernando Rodriguez. 

Baca Juga:Berstatus Pelatih Lokal, Ini Kunci Rahasia Rahmad Darmawan Bawa Barito Putera Puncaki BRI Liga 1

Lalu di laga kedua saat Persis dijamu PSS Sleman di Stadion Maguwoharjo, Roni dimasukkan pelatih Leonardo Medina di menit ke-65 atau main sepanjang 25 menit. 

Kesempatan menjadi starter kemudian tiba di laga lawan Borneo FC akhir pekan lalu. Roni dipercaya sang pelatih bermain sejak menit pertama untuk menjadi pendobrak bersama Fernando Rodriguez dan Ramadhan Sananta. 

Lewat aksi penetrasinya di sisi kanan pertahanan Borneo FC di menit ke-32, pemain asal Spanyol itu memberikan sodoran matang yang disambut Ramadhan Sananta untuk menjadi gol.

Persis akhirnya menang 2-1 atas sang lawan yang berjuluk Pesut Etam.

"Ini adalah pengalaman pertama saya bermain di luar Spanyol dan sangat ingin menunjukkan kualitas yang saya punya. Dan saya juga optimistis ini akan menjadi musim yang sangat luar biasa," kata Roni dilansir dari laman PT LIB, Selasa (18/7/2023).

Baca Juga:Kericuhan di BRI Liga 1 Masih Ada, Menpora: Sampai Ada Wacana Buat Setop

Aksi Roni akan kembali ditunggu saat Persis Solo dijamu Madura United pada lanjutan pekan keempat di Stadion Gelora Madura Ratu Pamelingan, Pamekasan, Minggu (23/7/2023) mendatang.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini