Mulai Rambah Kandang Banteng, Relawan Prabowo Mania 08 Soloraya Segera Dideklarasikan

Selama ini, kawasan eks karisidenan Surakarta merupakan basis massa PDIP.

Ronald Seger Prabowo
Rabu, 17 Mei 2023 | 19:22 WIB
Mulai Rambah Kandang Banteng, Relawan Prabowo Mania 08 Soloraya Segera Dideklarasikan
Relawan Prabowo Mania 08 bakal merambah ke kandang banteng atau wilayah Soloraya. [dok]

SuaraSurakarta.id - Relawan Prabowo Mania 08 bakal merambah ke kandang banteng atau wilayah Soloraya.

Selama ini, kawasan eks karisidenan Surakarta merupakan basis massa PDIP.

Ketum Prabowo Mania 08 sekaligus Ketum Jokowi Mania Nusantara Immanuel Ebenezer menjelaskan, untuk mendukung langkah Prabowo Subianto maju dalam kontestasi Pilpres 2024, Relawan Prabowo 08 Soloraya akan mengadakan deklarasi dalam waktu dekat ini.

"Hasil survey di Musra  kemarin Prabowo masih mengungguli Ganjar Pranowo. Untuk itu kita akan membahas rencana deklarasi Prabowo Mania 08 Soloraya," kata Immanuel di Solo, Rabu (17/5/2023).

Baca Juga:Cie Cie Ada yang "Cemburu" Dedi Mulyadi Pamer Foto dengan Prabowo, Bisa Kubur Langkah Maju Pileg

Sosok yang akrab disapa Noel itu menilai, pertemuan Relawan Joko Widodo (Jokowi) dalam tajuk Musra Relawan Jokowi di Gelora Bung Karno (GBK) Jakarta, Minggu (14/5/2023) lalu memiliki sejumlah catatan positif.

Dirinya setuju dengan pernyataan Jokowi terkait kriteria Pemimpin Indonesia kedepan. Dalam hal ini menurut Noel, sosok pemimpin pemberani yang disinggung oleh Jokowi sesuai dengan sifat Prabowo Subianto.

"Dia merupakan pemimpin yang jelas, tegas dan lugas, sesuai dengan apa yang diungkap Jokowi," jelasnya.

Ia menambahkan, Prabowo Subianto adalah pribadi, politisi dan negarawan yang berani meninggalkan dan melupakan masa lalu dan menatap masa depan untuk bangsa dan rakyat. 

"Prabowo adalah seorang Ksatria dan Prajurit yang tidak memiliki energi dan waktu untuk mengingat masa lalu. Prabowo hari ini adalah pemimpin yang berani menatap masa depan Indonesia secara strategis dan futuristik," ungkap Noel.

Baca Juga:Anies dan Prabowo Mendadak Diminta Legowo Jadi Cawapres Ganjar, Rela?

"Dari Calon Presiden yang ada, hanya Prabowo yang mampu secara komprehensif sebagai pemimpin yang tidak diragukan keberaniannya," tambahnya.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini

Tampilkan lebih banyak