Potret Keseruan Ratusan Warga Ikuti Takbiran Keliling di Kawasan Karaton Solo, Lengkap dengan Atraksi Api

Takbir keliling ini sendiri dilakikan oleh 13 masjid yang mengikuti, yang ada di wilayah Kelurahan baluwarti.

Ronald Seger Prabowo
Jum'at, 21 April 2023 | 23:45 WIB
Potret Keseruan Ratusan Warga Ikuti Takbiran Keliling di Kawasan Karaton Solo, Lengkap dengan Atraksi Api
Ratusan warga di Kelurahan Baluwarti, Kecamatan Pasar Kliwon, Solo menggelar takbir keliling menyambut Idul Fitri 1444 Hijriah 2023. [Suara.com/Budi Kusumo]

SuaraSurakarta.id - Ratusan warga di Kelurahan Baluwarti, Kecamatan Pasar Kliwon, Solo menggelar takbir keliling menyambut Idul Fitri 1444 Hijriah 2023.

Mereka melakukan tradisi rutin dengan mengelilingi komplek Karaton Kasunanan Surakarta atau Keraton Solo, Kamis (20/4/2023) malam.

Dalam takbir keliling ini, selain membawa obor,  warga yang mengikuti juga melakukan beberapa atraksi dan seni pertunjukan baik aransemen musik hingga atraksi api.

Biasanya, mereka menyambut Hari Raya Idul Fitri ini hanya dilakukan pawai atau takbir keliling saja, namun berbeda pada suasana tahun in.

Baca Juga:Di Purwakarta, Malam Takbiran Dimeriahkan Festival Bedug

Warga baluwarti ini menyemarakan takbir keliling dengan beberapa atraksi dan seni pertunjukan, baik dari memakai kostum pocong hingga atraksi api yang dimainkan oleh enam pemain api.

Setelah melakukan takbir keliling yang menyusuri mengelilingi Keraton Solo, peserta takbir keliling ini berhenti di Kori Kamandungan Karaton Solo, untuk melakukan berbagai atraksi.

Dari beberapa atraksi atau seni pertunjukan yang dilakukan, terdapat salah satu atraksi api yang sempat membuat para pengendara yang melintas Berhenti sejenak untuk menyaksikannya. 

"Unik, ada kali ini. Di depan Karaton. Seru seru. Agak beda kayaknya ya. Kalau tahun sebelumnya atau biasanya hanya takbir membawa oncor berkeliling aja. Tapi inj ada sedikit pertunjukannya. Seru," jelas salah satu warga, Desi.

Selain itu puluhan peserta lain juga melakukan seni pertunjukan dengan melakukan gerakan tarian secara bersama yang dilakukan oleh anak anak, diiringi dengan aransemen musik seadanya dari bambu dan jeriken.

Baca Juga:Pesan Menyentuh dari Ribuan Jemaah Muhammadiyah di Cimahi Usai Gelar Sholat Idul Fitri

Ari Satrio Wibowo warga baluwarti yang juga sebagai pelatih seni sengaja melakukan atraksi atau seni pertunjukan ini untuk menyambut hari raya Idul Fitri.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini