Pecah Kemacetan di Simpang Kartasura, 2.231 Kendaraan Sudah Lintasi Tol Fungsional Solo-Yogyakarta

Puncak arus mudik lalu lintas kendaraan yang melintas jalur fungsional Tol Solo-Yogyakarta akan terjadi pada 18-19 April 2023.

Ronald Seger Prabowo
Selasa, 18 April 2023 | 10:17 WIB
Pecah Kemacetan di Simpang Kartasura, 2.231 Kendaraan Sudah Lintasi Tol Fungsional Solo-Yogyakarta
Pos pantau sekaligus digunakan untuk tempat istirahat bagi pemudik yang berada di jalan tol fungsional Solo-Yogyakarta [dikominfo boyolali]

SuaraSurakarta.id - Operasional tol fungsional Solo-Yogyakarta dengan ruas Kartasura hingga Sawit sepanjang enam kilometer mampu memecah kemacetan di simpang Kartasura.

PT Jogjasolo Marga Makmur, operator jalan tol Solo-Jogja mencatat sejak diberlakukan fungsional Sabtu (15/4/2023) lalu, sebanyak 2.231 kendaraan telah melintas di jalan tol Solo-Jogja.

"Pada pembukaan fungsional hari pertama atau H-7 Lebaran jumlah kendaraan yang melintas ada 831 kendaraan perhari," kata Direktur Utama PT Jogjasolo Marga Makmur, Suchandra Paganda Hutabarat dilansir dari Timlo.net--jaringan Suara.con, Selasa (18/4/2023).

Dia mengatakan pada hari kedua dibuka fungsional atau H-6 Lebaran meningkat sekitar 68 persen atau sebanyak 1.400 kendaraan perhari.

Baca Juga:GBB Fasilitasi Buruh Mudik ke Kampung Halaman

"Total dua hari ini ada sebanyak 2.231 kendaraan yang memanfaatkan jalan tol Solo-Jogja fungsional," ujar dia.

Dikatakannya, untuk H-3 Lebaran atau Senin ini data sementara yang melintas sejak pagi sekitar 528 kendaraan. Untuk kondisi jalan lancar belum sampai terjadi kemacetan.

"Kondisi lalu lintas jalur arteri tempat keluarnya kendaraan pemudik dari jalur fungsional ruas Kartasura-Sawit masih lancar," kata dia.

Suchandra mengungkapkan puncak arus mudik lalu lintas kendaraan yang melintas jalur fungsional Tol Solo-Yogyakarta akan terjadi pada 18-19 April 2023.

Baca Juga:Butuh 2 Jam Bagi Para Pemudik Antre Naik Feri di Gilimanuk Jembrana Bali

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini

Tampilkan lebih banyak