Warga Ceper Klaten Geger, Ditemukan Mortir di Masjid Al Manar, Tim Gegana Turun Tangan

Mortir itu ditemukan di Masjid Al Manar, saat membuat pondasi untuk pelebaran masjid.

Ronald Seger Prabowo
Rabu, 25 Januari 2023 | 11:07 WIB
Warga Ceper Klaten Geger, Ditemukan Mortir di Masjid Al Manar, Tim Gegana Turun Tangan
Anggota kepolisan menunjukkan lokasi penemuan mortir di Masjid Al Manar, Desa Ngawonggo, Kecamatan Ceper, Rabu (25/1/2023). [Timlo.net/safitri]

SuaraSurakarta.id - Warga Desa Ngawonggo, Kecamatan Ceper, Klaten, digegerkan dengan penemuan sebuah mortir, Selasa (24/1/2023) siang.

Mortir itu ditemukan di Masjid Al Manar, saat membuat pondasi untuk pelebaran masjid.

Melansir Timlo.net--jaringan Suara.com, salah satu warga Tri Sulistyo (40), saat ditemui Rabu (25/1/2023) mengatakan, mortir itu ditemukan saat mencangkul untuk pondasi pelebaran bangunan masjid.

"Itu pas gali mau buat cakar ayam pelebaran masjid. Pertama itu kena cangkul, kirain kan besi biasa, terus saya ambil pelan-pelan, lalu keliatan ujungnya, aku takut kayak bom, ternyata sebuah mortir," kata Tri Sulistyo.

Baca Juga:Temuan Bom Militer di Rumah Arsiah Bikin Warga Serang Heboh, Petugas Lakukan Evakuasi

Dia memaparkan, mortir tersebut berada di kedalaman 1 meter, dengan ukuran mortir panjang kurang lebih sekitar 20 centimeter.

"Mortir tertutup tanah di kedalaman satu meter ke bawah, dengan panjang 20 centimeter," jelasnya.

Mendapati temuan mortir tersebut, kemudian warga melaporkan ke petugas kepolisian setempat.

Kapolsek Ceper AKP Aris Jaka Narimo membenarkan penemuan satu buah mortir di Masjid Al Manar, Desa Ngawonggo.

"Setelah mendapat laporan, kami mendatangi lokasi, pasang police line, dan tadi malam kita jaga sampai pagi, sampai Tim Gegana datang ke lokasi," kata AKP Aris.

Baca Juga:Warga Kaujon Serang Temukan Mortir Saat Bersihkan Rumah, Langsung Diamankan Tim Jibom Brimob Polda Banten

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak