Lawan Persis Solo di Semifinal Liga 2, Pelatih dan Pemain Dewa United Berasal dari Solo

Duel itu krusial untuk dimenangakan kedua tim guna memastikan satu tiket ke partai final, sekaligus promosi ke Liga 1 musim depan.

Ronald Seger Prabowo
Jum'at, 24 Desember 2021 | 19:23 WIB
Lawan Persis Solo di Semifinal Liga 2, Pelatih dan Pemain Dewa United Berasal dari Solo
Pelatih Dewa United Kas Hartadi. [dok. Dewa United]

SuaraSurakarta.id - Persis Solo akan menghadapi Dewa United pada babak semifinal Liga 2 2021 di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Senin (27/12/2021) mendatang.

Duel itu krusial untuk dimenangakan kedua tim guna memastikan satu tiket ke partai final, sekaligus promosi ke Liga 1 musim depan.

Kedua tim sejak awal musim kompetisi kasta kedua sepak bola Indonesia dinilai sebagai 'klub sultan' dengan sumber daya finansial yang besar.

Meski demikian, ada catatan unik dari kubu Dewa United. Sosok-sosok penting tim berjulukan The Deluxe Unicorn berasal dari Kota Solo dan sekitarnya atau Soloraya.

Baca Juga:Terungkap! Ini Alasan Semifinal dan Final Liga 2 Digelar Tanpa Penonton

Dimulai dari pelatih kepala, Kas Hartadi yang merupakan juru taktik kelahiran Solo. Sosok yang akrab disapa Nduk itu juga tinggal di daerah Kwarasan, Grogol, Sukoharjo bersama keluarganya.

Gelandang Dewa United, Bayu Nugroho. [Instagram @dewaunitedfc]
Gelandang Dewa United, Bayu Nugroho. [Instagram @dewaunitedfc]

Selain Kas Hartadi, asisten pelatih yakni Khamid Mulyono atau Dul Khamid berasal dari Kabupaten Boyolali. Khamid pernah menangani tim Persebi Boyolali.

Sementara di deretan pemain, ada nama Bayu Nugroho sosok yang merupakan putra daerah Kota Bengawan.

Bayu bahkan sempat menjadi idola suporter saat berseragam Persis Solo edisi 2013 hingga 2017 sebelum akhirnya pindah ke PSIS Semarang dan kini bersama Dewa United.

Sebelumnyam Kas Hartadi memuji kerja keras pemainnya sehingga bisa mengalahkan PSMS Medan 1-0 pada laga pamungkas Grup Y babak 8 besar Liga 2 2021 di Stadion Pakansari, Bogor, Kamis malam.

Baca Juga:Semifinal Liga 2 di Stadion Pakansari, Dikabarkan Tanpa Penonton!

"Pemain Dewa United malam hari ini luar biasa. Meski banyak tekanan, namun bisa mengatasi dan memenangkan pertandingan ini. Saya suka etos kerja para pemain" kata Kas seperti dikutip dari Antara, Jumat (24/12/2021)

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Kira-Kira Cara Kerjamu Mirip dengan Presiden RI ke Berapa?
Ikuti Kuisnya ➔
Checklist Mobil Bekas: 30 Pertanyaan Pemandu pas Cek Unit Mandiri, Penentu Layak Beli atau Tidak
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mental Health Check-in, Kamu Lagi di Fase Apa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Pilih Jenis Motor Favorit untuk Tahu Gaya Pertemanan Kamu di Jalanan
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Gibran Rakabuming Raka?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 9 SMP dan Kunci Jawaban Aljabar-Geometri
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Lelah Mental? Cek Seberapa Tingkat Stresmu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu SpongeBob, Patrick, Squidward, Mr. Krabs, atau Plankton?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Nge-fans Kamu dengan Lisa BLACKPINK?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Maarten Paes? Kiper Timnas Indonesia yang Direkrut Ajax Amsterdam
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Seberapa Tahu Kamu tentang Layvin Kurzawa? Pemain Baru Persib Bandung Eks PSG
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini

Tampilkan lebih banyak