Jacksen F Tiago Puji Adaptasi 3 Pemain Baru Persis Solo

Harlan merupakan kiper Persijap Jepara. Sementara Bagascara dan Arif Budiyono merupakan andalan Persekat Tegal.

Ronald Seger Prabowo
Selasa, 14 Desember 2021 | 13:59 WIB
Jacksen F Tiago Puji Adaptasi 3 Pemain Baru Persis Solo
Kiper Persis Solo, Harlan Suardi menangkap bola dalam uji coba lapangan jelang melawan Rans Cilegon FC pada babak 8 Besar di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor. [Persis Solo]

SuaraSurakarta.id - Manajer Jacksen F Tiago memuji adaptasi tiga pemain baru Persis Solo yakni Harlan Suardi (kiper), Arif Budiyono (bek), dan Chrystna Bagascara (gelandang).

Ketiganya didatangkan manajemen tim Laskar Sambernyawa di bursa transfer guna menghadapi pertarungan babak 8 Besar Liga 2.

Harlan merupakan kiper Persijap Jepara. Sementara Bagascara dan Arif Budiyono merupakan andalan Persekat Tegal.

"Tiga pemain cepat beradaptasi dan masing-masing memiliki kelebihan dan kekurangan. Mudah-mudahan mereka bisa memberikan penampilan terbaik di babak 8 Besar," kata Jacksen F Tiago dalam live Instagram bersama Suara.com, Selasa (14/12/2021).

Baca Juga:Bersiap Menghadapi Rans Cilegon FC, Persis Solo Datangkan 3 Pemain Baru

Mantan pelatih Persebaya Surabaya itu merinci, performa ketiganya terlihat menyatu dalam uji coba terakhir dengan klub lokal di Bogor.

Harlan Suardi, lanjut dia, tampil sigap di bawah mistar gawang dan mampu menangkap penalti lawan. Kemudian Arif Budiyono dinilainya sosok stopper berkarakter lugas dan keras.

"Bagascara sosok gelandang yang punya visi dan skill bermain yang cukup bagus. Dia puntya ketenangan dan cocok dengan Arapenta serta Sandi Sute," ujar dia.

Persis Solo mengawali pertarungan Grup X babak 8 Besar Liga 2 2021 melawan Rans Cilegon FC di Stadion Pakansari, Bogor, Rabu (15/12/2021) pukul 20.30 WIB. 

Selain Rans Cilegon FC, Persis Solo juga tergabung bersama Sriwijaya FC dan raksasa Kalimantan Timur, Persiba Balikpapan.

Baca Juga:Suporter Lepas Persis Solo ke Babak 8 Besar Liga 2, Tagar #Pulang=Juara Menggema

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak