SuaraSurakarta.id - Media sosial (medsos) dikejutkan dengan unggahan seorang wanita yang menangis haru di dalam sebuah mobil.
Hal itu terlihat dari unggahan di akun Instagram @energisolo.. Wanita tersebut terlihat mengenakan jilbab jaket hitam bervariasi putih dan jilbab cokelat mengaku dikelaurkan dari tim Olimpiade Tokyo.
Dalam video pertama, sesekali dia menyeka air mata menggunakan tisu maupun tangan seakan memendam kekecewaaan dan mengaku dikeluarkan dari tim seminggu sebelum berangkat.
"Udah latihan dengan keras untuk Olimpiade kali ini, tiba-tiba dikeluarkan dari tim sama pelatih, seminggu sebelum berangkat ke Tokyo. Hancur banget," tulis keterangan dalam video tersebut.
Baca Juga:Terungkap! Tenyata Banyak Atlet Olimpiade Tokyo 2020 Seorang ARMY BTS
Namun dalam video kedua, keterangan yang dijelaskan sang wanita tersebut terlihat kontras dengan kondisi yang terjadi. Dalam video itu terlihat sang wanita sedang berlatih bulutangkis.
Bukan latihan dengan performa apik, namun video itu menunjukkan si wanita sedang belajar. Beberapa kali dia tak bisa mengembalikan bola.
Latihannya pun bukan di lapangan bulu tangkis, namun seperti di halaman belakang rumah.
Seakan diprank dengan unggahan itu, banyak warganet langsung memberikan komentar.
"Mukul kepala wasitnya kalau jadi ikut ini," tulis @dicky****.
Baca Juga:Masakan Kurang Sedap, ART Terkejut Lihat Barang Belanjaan Majikan
"Sayang banget padahal bisa aja nyabet medali emas(alah)," timpal @prth*****.
"Namplek ae pales mulo ditokne," tulis @senjame****.
"Kukira pelatihnya salah,ternyata ekspetasiku yang salah," ucap @alfiand*****.
"Bakat terpendam yang harus dipendam," tambah @rizk****.