Somasi Tak Direspon, Michelle Kuhnle Akan Gugat Persis Solo ke Pengadilan Industri

Michelle yang pecat sebagai Public Relation (PR) tim Laskar Sambernyawa akan membawa kasus ini ke proses lebih tinggi.

Ronald Seger Prabowo
Sabtu, 05 Juni 2021 | 16:42 WIB
Somasi Tak Direspon, Michelle Kuhnle Akan Gugat Persis Solo ke Pengadilan Industri
Michelle Kuhnle dan kuasa hukum, M. Taufiq saat menggelar jumpa pers, Sabtu (5/6/2021). [Suara.com/Ari Welianto]

Sementara itu Michelle Kuhnle mengatakan jika langkah hukum ini sudah diserahkan ke kuasa hukum

Karena langkah mediasi yang sudah dilakukan tidak ada respon atau tanggapan. "Dua somasi yang sudah dilayangkan kuasa hukum saya tidak ada respon. Untuk langkah hukum selanjutnya saya serahkan ke kuasa hukum sesuai peraturan perundang-undangan yang berlaku," ujarnya. 

Diakuinya, jika terakhir kali mendapatkan pesan dari manajemen Persis Solo itu pada, 27 Mei 2021 lalu. Waktu itu menerima gaji, padahal sudah dipecat, somasi tidak digubris tapi tahu-tahu menerima gaji sebesar Rp2,5 juta.

"Saya dapat pesan dari HRD yang memberi tahu jika Michelle sudah digaji dan ini buktinya. Saya bingung kenapa tiba-tiba masih digaji, kan sudah dipecat," imbuhnya. 

Baca Juga:Resmi Berseragam Persis Solo, Eks Bintang Persija Langsung Colek Kaesang

Michelle juga mengakui, memang ada soal surat pengunduran dirinya. Karena saat itu ada permasalahan keluarga, pengunduran langsung ke Kaesang Pangarep karena tidak ada struktur.

"Setelah pengajuan diri, saya menunggu. Tapi tidak ada respons, ya saya tetap bekerja seperti biasa, malah saya diberi kontrak dan tugas sampai penandatanganan kontrak sampai bulan Juli, tapi belum sampai Juli sudah dipecat," tandasnya. 

Kontributor : Ari Welianto

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini