- Karangan bunga ucapan selamat penobatan KGPAA Hamangkunegara Sudibya Rajaputra Narendra Mataram sebagai SISKS Pakubuwono XIV menghiasi Keraton Solo.
- Keraton Kasunanan Surakarta akan menggelar Jumenengan Dalem Nata Binayangkare SISKS Pakubuwono (PB) XIV pada hari Sabtu tanggal 18 November 2025.
- Putri tertua PB XIII mengonfirmasi kebenaran surat resmi pelaksanaan Jumenengan Dalem Nata Binayangkare SISKS Pakubuwono XIV oleh panitia.
SuaraSurakarta.id - Karangan bunga ucapan selamat penobatan KGPAA Hamangkunegara Sudibya Rajaputra Narendra Mataram sebagai SISKS Pakubuwono atau PB XIV menghiasi Keraton Solo.
Seperti diketahui, Keraton Kasunanan Surakarta akan menggelar hajad dalem Jumenengan Dalem Nata Binayangkare SISKS Pakubuwono (PB) XIV, Sabtu (18/11/2025) nanti.
Pantauan di lapangan, karangan bunga muncul dan berdatangan mulai, Rabu (12/11/2025). Karangan bunga berjajar di sekitar Sasana Narendra dan jumlahnya pun terus bertambah.
Karangan bunga tersebut berasal dari kerabat keraton yang berada diberbagai daerah.
Menurut salah satu warga, Nita mengatakan karangan bunga ini sudah ada sejak pagi. Jumlahnya terus bertambah.
"Itu sudah sejak pagi. Mulai ada jam berapa kurang tahu," ujarnya saat ditemui, Rabu (12/11/2025).
Ketika ditanya apakah akan ada acara jumenengan PB XIV, diakuinya tidak tahu.
"Tidak tahu. Tahunya pas ada dan lihat di karangan bunga yang datang," kata dia.
Sementara itu di lokasi lain di Sasana Putro, beredar ada rapat koordinasi terkait penobatan raja baru Keraton Surakarta.
Baca Juga: Keraton Solo Dijaga TNI dan Polri, Potensi Gejolak Pengukuhan Penerus PB XIII?
Rencana akan digelar jumenengan PB XIV sabtu nanti dibenarkan oleh putri tertua PB XIII, GKR Timoer Rumbay Kusuma Dewayani.
"Menanggapi berbagai pertanyaan dan konfirmasi yang masuk, kami menyampaikan bahwa surat resmi mengenai pelaksanaan Hajad Dalem Jumeneng Dalem Nata Binayangkare S.I.S.K.S. Pakoe Boewono XIV yang beredar adalah benar dan sah dikeluarkan oleh Panitia Jumengeng Dalem Nata Binayangkare Keraton Kasunanan Surakarta Hadiningrat,” jelas dia.
“Kami memohon doa restu dan dukungan seluruh masyarakat Surakarta serta rakyat Nusantara agar prosesi adat ini berjalan lancar, khidmat, dan penuh berkah. Mari kita sambut raja baru dengan suasana damai, rukun, adem ayem, dan penuh rasa hormat sebagaimana nilai-nilai luhur warisan Keraton Surakarta,” tandasnya.
Kontributor : Ari Welianto
Berita Terkait
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- Promo Superindo Hari Ini 10-13 November 2025: Diskon Besar Awal Pekan!
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- Terbongkar dari Tato! Polisi Tetapkan Pria Lawan Main Lisa Mariana Tersangka Kasus Video Porno
- Buntut Tragedi SMA 72 Jakarta, Pemerintah Ancam Blokir Game Online Seperti PUBG
Pilihan
-
Tekad Besar Putu Panji Usai Timnas Indonesia Tersingkir di Piala Dunia U-17 2025
-
Cek Fakta: Viral Isu Rektor UGM Akui Jokowi Suap Rp100 Miliar untuk Ijazah Palsu, Ini Faktanya
-
Heimir Hallgrimsson 11 12 dengan Patrick Kluivert, PSSI Yakin Rekrut?
-
Pelatih Islandia di Piala Dunia 2018 Masuk Radar PSSI Sebagai Calon Nahkoda Timnas Indonesia
-
6 HP RAM 8 GB Paling Murah dengan Spesifikasi Gaming, Mulai Rp1 Jutaan
Terkini
-
KGPAA Hamangkunegara Bakal Jadi PB XIV, Keraton Solo Dibanjiri Karangan Bunga
-
Rencana Jumenengan PB XIV, Maha Menteri KGPA Tedjowulan Justru Kaget: Belum Pernah Koordinasi!
-
Bantah KGPAA Hamangkunegara Segera Dilantik Jadi PB XIV, Ini Kata Ketua Lembaga Dewan Adat
-
Sabtu Besok, Putra Mahkota KGPAA Hamangkunegara Bakal Diangkat sebagai PB XIV
-
Polda Jateng Sita Ribuan Sandal dan Tas Bermerek Eiger Palsu di Solo