SuaraSurakarta.id - Prestasi membanggakan diraih Polresta Solo Polda Jawa Tengah dalam rangkaian peringatan Hari Bhayangkara ke-79.
Yang mana Polresta Solo telah berhasil meraih Juara 2 dalam ajang Lomba Akun Centang Biru, sebagai bentuk apresiasi terhadap kinerja pengelolaan media sosial resmi Polri.
Penghargaan tersebut diserahkan langsung oleh Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si kepada Kapolresta Surakarta Kombes Pol Catur Cahyono Wibowo, S.I.K., M.H dalam acara Awarding Day Apresiasi Kreasi Polri Untuk Masyarakat yang digelar di Auditorium STIK-PTIK Lemdiklat Polri, Jakarta Selatan, Selasa (22/7/2025) malam.
Usai menerima piagam penghargaan, Kapolresta Surakarta menyampaikan rasa syukur sekaligus apresiasi kepada tim humas yang telah bekerja optimal.
“Alhamdulillah, penghargaan ini menjadi motivasi bagi kami untuk terus meningkatkan pelayanan informasi publik melalui media sosial yang resmi dan terpercaya. Ini bukan hanya pencapaian Humas Polresta Surakarta, tetapi juga seluruh anggota yang mendukung citra positif Polri di tengah masyarakat,” ungkapnya.
Kapolresta menambahkan bahwa pemanfaatan media sosial saat ini menjadi salah satu sarana utama Polri dalam membangun komunikasi dua arah dengan masyarakat, sekaligus media edukasi dan sosialisasi terkait tugas-tugas kepolisian.
“Ke depan kami akan terus berinovasi, menghadirkan konten-konten positif, informatif, dan tentunya akurat demi pelayanan publik yang lebih baik,” pungkas Kombes Pol Catur.
Penghargaan ini menjadi salah satu bukti nyata komitmen Polresta Surakarta dalam mendukung transformasi digital Polri menuju Polri Presisi yang lebih profesional, modern, dan terpercaya di era informasi saat ini.
Baca Juga: Angkutan ODOL di Solo: Penindakan Ditunda, Polisi Masih Fokus Sosialisasi
Berita Terkait
Terpopuler
- Pemain Terbaik Liga 2: Saya Siap Gantikan Ole Romeny!
- Pemain Arsenal Mengaku Terbuka Bela Timnas Indonesia
- 1 Detik Pascal Struijk Resmi Jadi WNI, Cetak Sejarah di Timnas Indonesia
- 4 Sedan Bekas Murah di Bawah Rp 30 Juta: Perawatan Mudah, Cocok untuk Anak Muda
- Pelatih Belanda Dukung Timnas Indonesia ke Piala Dunia: Kluivert Boleh Ambil Semua Pemain Saya
Pilihan
-
Jelang Super League, PSIM Yogyakarta Ziarahi Makam Raja: Semangat Leluhur untuk Laskar Mataram
-
Hasil Piala AFF U-23 2025: Thailand Lolos Semifinal dan Lawan Timnas Indonesia U-23
-
42 Ribu Pekerja Terkena PHK di Tahun Pertama Prabowo Menjabat
-
BPK Ungkap Rp3,53 Triliun Kerugian Negara dari Era SBY Hingga Jokowi Belum Kembali ke Kas Negara
-
5 Rekomendasi HP 5G Xiaomi di Bawah Rp 4 Juta Terbaru Juli 2025
Terkini
-
Temui Jokowi, Kuasa Hukum Usulkan ke Penyidik Polda Metro Jaya Agar Pemeriksaan Dilakukan di Solo
-
Cerita Siswi SMPN 3 Solo Dapat Beasiswa Usai Beri Lukisan Prabowo Subianto
-
Polresta Solo Raih Juara 2 Lomba Akun Centang Biru di Hari Bhayangkara ke-79
-
Knalpot Brong Minggir! Polresta Solo Sikat Pelanggar di Operasi Patuh Candi 2025
-
Kemesraan Prabowo dan Jokowi di Solo: Malam-malam Nikmati Bakmi Jowo Warung Legendaris