SuaraSurakarta.id - Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Gagak Sipat yang ada di Boyolali, Jawa Tengah, tetap mendistribusikan makan bergizi gratis (MBG) saat bulan Ramadan.
Kepala SPPG Gagaksipat 2 Yuwida Salma Lova di Boyolali, mengatakan saat ini sudah mulai disusun menu MBG yang akan diberikan kepada siswa saat bulan puasa mendatang.
Menu yang diberikan oleh SPPG di bawah Yayasan Bangun Gizi Nusantara yang dimotori oleh Wong Solo Grup ini nantinya akan dipilihkan makanan kering sehingga tidak cepat basi dan bisa digunakan untuk buka puasa.
"Menunya berbeda, karena puasa jadi harus memilih menu yang tidak cepat basi. Kami masih menyusun menu-menunya," katanya melansir ANTARA, Selasa (25/2/2025).
Baca Juga: Tinjau Program Makan Bergizi Gratis di Boyolali, Ini Respon Wakil Kepala Staf Kepresidenan
Beberapa jenis makanan yang kemungkinan akan dijadikan sebagai pilihan menu di antaranya kurma, kacang, roti, biskuit, dan susu.
Bahkan, pihaknya juga sudah mulai berbelanja kebutuhan menu untuk Ramadhan.
"Kalau sekarang kan makanan disajikan pakai tray food, kalau saat puasa nanti akan pakai goodie bag karena dibawa pulang," katanya.
Meski demikian, ia memastikan harga menu makanan yang disajikan sama dengan aturan, yakni Rp10.000/porsi.
Sementara itu, soal pelaksanaan MBG saat bulan Ramadhan, dikatakannya, masih menunggu instruksi pemerintah pusat.
Baca Juga: Perluas SPPG, Puspo Wardoyo: Agar Makan Bergizi Gratis Terus Terpenuhi
"Kami juga belum tahu nanti teknisnya seperti apa. Ini masih menunggu, namun kami juga sudah persiapan," katanya.
Berita Terkait
-
Harap Perselisihan Selesai Secara Kekeluargaan, BGN Ikut Mediasi Persoalan Mitra Dapur Kalibata
-
Pemerintah Berencana Gaet Kantin Sekolah Sediakan Makanan di Program MBG
-
Food Waste, PR Besar di Balik Makan Bergizi Gratis
-
Dari Sate Pak Kempleng Hingga KRB Cafe, Ini 5 Wisata Kuliner Hits di Boyolali
-
New Zealand Van Java Juga Punya Waterboom! Ini 4 Kolam Renang di Boyolali yang Wajib Dikunjungi
Terpopuler
- Jerman Grup Neraka, Indonesia Gabung Kolombia, Ini Hasil Drawing Piala Dunia U-17 2025 Versi....
- Kiper Belanda Soroti Ragnar Oratmangoen Cs Pilih Timnas Indonesia: Lucu Sekali Mereka
- Innalillahi Selamat Tinggal Selamanya Djadjang Nurdjaman Sampaikan Kabar Duka dari Persib
- Jabat Tangan Erick Thohir dengan Bos Baru Shin Tae-yong, Ada Apa?
- 8 HP Samsung Siap Kantongi One UI 7 Berbasis Android 15, Langsung Update Bulan Ini!
Pilihan
-
Terima Apa Adanya, Ni Luh Nopianti Setia Menunggu Hingga Agus Difabel Bebas
-
7 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan RAM 8 GB, Terbaik April 2025
-
Tier List Hero Mobile Legends April 2025, Mage Banyak yang OP?
-
Ratusan Warga Geruduk Rumah Jokowi, Tuntut Tunjukkan Ijazah Asli
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan RAM 6 GB, Andalan dan Terbaik April 2025
Terkini
-
Jadi Fitnah dan Pencemaran Nama Baik, Jokowi Pertimbangkan Tempuh Jalur Hukum Soal Ijazah Palsu
-
Ratusan Warga Geruduk Rumah Jokowi, Tuntut Tunjukkan Ijazah Asli
-
Massa Dikabarkan Geruduk Rumah Jokowi Soal Ijazah Palsu, Hercules: Itu Asli, Jangan Cari Masalah!
-
Kasus Keracunan Massal di Gantiwarno, Bupati Klaten Tetapkan KLB
-
Klaten Geger! 110 Warga Alami Keracunan Massal, Satu Orang Meninggal Dunia