SuaraSurakarta.id - Bupati Karanganyar Rober Christanto akhirnya mengikuti retreat kepala daerah di Akmil Magelang.
Sebelumnya, dia sempat absen setelah Ketua Umum PDIP, Megawati mengeluarkan surat agar kepala daerah dari partainya menunda mengijuti kegiatan tersebut.
Melansir Jatengnews.id--jaringan Suara.com, Rober Christanto membagikan momen tersebut melalui akun instagramnya, Senin (24/2/2025).
Dengan mengenakan kaus putih, orang nomor satu di Karanganyar tersebut, terlihat berjalan bersama bupati lain dari seluruh Indonesia.
Baca Juga: Jokowi Sentil Megawati Usai Larang Kepala Daerah PDIP Ikut Retreat
Rober terlihat bersemangat mengikuti kegiatan senam bersama kepala daerah lainnya.
Rober mengatakan, dii Lembah Tidar, tempat para kesatria menempuh laku, dan merenungi makna kepemimpinan.
Dikatakannya, memimpin bukan sekadar menggerakkan roda pemerintahan, tetapi menata batin agar tak goyah oleh kuasa.
"Seperti akar yang menghunjam dalam tanah, seorang pemimpin harus berpijak pada kebijaksanaan merindu dalam keheningan sebelum melangkah untuk rakyat. Dari Magelang, saya belajar bahwa kekuatan sejati lahir dari keteguhan hati dan ketulusan mengabdi pun keikhlasan akan membentuk jalan-nya sendiri," ungkap dia, Senin (24/2/2025).
Sebelumnya, Rober Christanto sempat menunda keberangkatan menuju Akmil Magelang untuk mengikuti retret, menyusul keluarnya instruksi Ketua Umum DPP PDI Perjuangan yang meminta seluruh bupati dan wakil bupati, untuk menunda keberangkatan ke Akmil Magelang.
Baca Juga: Pensiun, Momen Haru Teguh Prakosa Diantar Ribuan Masyarakat Menuju Kediaman Pribadi
Disisi lain, Wakil Bupati Karanganyar Adhe Eliana membenarkan jika Bupati Rober Christanto mengikuti retret di Magelang. Adhe Eliana juga sempat melakukan video call bersama bupati.
Berita Terkait
-
Cek Fakta: Jokowi Sebut Pertemuan Prabowo dan Megawati Langgar Etik Politik
-
Perbandingan Peringkat Liga Voli Indonesia vs Korea Selatan, Lebih Bagus Mana?
-
Hasto Tertawa Usai Sidang Suap: Masih Belajar Jadi Terdakwa
-
Wahyu Setiawan: Ada Tanda Tangan Megawati di Sebagian Berkas PAW dari PDIP
-
Ganjar Pasang Badan! Hadiri Sidang Hasto, Beri Dukungan Moral di Tengah Kasus Suap PAW
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
Terkini
-
Melodi Tradisi, Rasa Kekinian: Gojek Hadir di Tengah Semarak Adeging Mangkunegaran
-
Gunungan Makin Tinggi, PLTSa Putri Cempo Hanya Mampu Mengolah 120 Ton Sampah
-
Maling Burung di Solo Kena Batunya: Kepergok di Banyuagung, Berakhir Diciduk Tim Sparta
-
Satresnarkoba Polresta Solo Sikat Kurir Sabu di Mojosongo, Barang Bukti Siap Edar Disita
-
Dijamin Ngakak! Angkat Kehidupan Kota Solo, Film Komedi 'Cocote Tonggo' Akhirnya Tayang