SuaraSurakarta.id - Jika biasanya mancing di kolam pemancingan, tapi warga Kecamatan Kartasura memanfaatkan kubangan di lahan kosong sebagai area pemancingan.
Ada sekitar 70 kg ikan lele dengan ukuran bervariasi yang disebar. Ratusan pemancing pun beramai-ramai memancing di sore hari.
Pemancing yang datang tidak hanya dari wilayah Kecamatan Kartasura tapi juga di luar wilayah Kartasura.
Mereka mancing tidak hanya dipinggiran tapi juga ada yang sampai ke tengah. Ikan yang didapatkan pun bisa dibawa pulang.
Baca Juga: Viral Perusakan Kafe di Solo, Pelaku Terekam Kamera CCTV, Ini Kata Polisi
"Ramai banget ternyata, tadi datang jam 4 sudah ramai. Banyak yang datang mancing," ujar salah satu pemancing, Yanto (44) saat ditemui, Selasa (28/1/2025).
Ia mengaku penasaran ingin mancing di lahan kosong yang penuh air. Datang ke sini dikasih tahu teman kalau ada mancing gratis.
"Tadi diberitahu teman terus penasaran datang buat mencoba. Seru banget ternyata," kata warga Gatak ini.
Yanto mengatakan memang suka dan sering mancing di kolam pemancingan. Jadi saat tahu ada mancing di sini langsung datang.
"Biasanya di kolam pemancingan, memang suka. Asyik dan seru, ini juga buat aktivitas sore daripada di rumah, buat santai saja," sambung dia.
Baca Juga: Diduga Tak Netral, Kepala Dinkes Boyolali Buka Suara Usai Dilaporkan ke Bawaslu
Sementara itu pemrakarsa acara, Deni Kristianto mengatakan bahwa ini mengisi liburan. Ini lahan kosong yang penuh air dan sering dipakai warga buat mancing.
"Ini bukan buat kubangan baru tapi sudah lama ada, karena memang ini lahan kosong. Terus ada airnya, lalu dipakai mancing, kalau tujuannya buat mengisi liburan saja dengan kegiatan yang positif," ungkapnya.
"Jadi ini lahan kosong yang tidak terpakai, saat musim hujan turun pasti ada airnya. Jadi sering jadi area pemancingan," lanjut Deni.
Sebenarnya minggu lalu sudah ditabur sekitar 20 kilo benih ikan, terus minggu ini ada 70 kilo. Untuk ikannya itu lele, ukurannya bervariasi
"Ukuran ikannya itu dua jari, ada yang tiga jari hingga lebih dari itu. Minggu kemarin sudah kita tebar, minggu ini kita tebar lagi," jelas dia.
"Ini kira-kira ada 500 orang yang datang. Itu berasal dari berbagai wilayah Kartasura dan sekitarnya," pungkasnya.
Kontributor : Ari Welianto
Berita Terkait
-
Rela Iuran Selama 3 Tahun, Warga Grobogan Lakukan Perbaikan Jalan Mandiri
-
Satpam Bekuk Pria Nyamar Jadi Perempuan di Masjid NTB: Ngaku Dapat Bisikan Gaib
-
Viral Belanja Jutaan di PIM Pakai M-Banking Palsu, Cewek Hijab 'Pengedit Andal' Dicokok di Hotel OYO
-
Profil UD Sentoso Seal, Distributor Oli yang Tahan Ijazah dan Potong Gaji Karyawan Jika Salat Jumat
-
Jualan Bakso dengan Gerobak? Sorry, di Kalimantan Sudah Pakai Avanza!
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
Soal Ijazah Jokowi, Tim Hukum Merah Putih: Tuduhan Roy Suryo Penuhi Unsur Pidana
-
Melodi Tradisi, Rasa Kekinian: Gojek Hadir di Tengah Semarak Adeging Mangkunegaran
-
Gunungan Makin Tinggi, PLTSa Putri Cempo Hanya Mampu Mengolah 120 Ton Sampah
-
Maling Burung di Solo Kena Batunya: Kepergok di Banyuagung, Berakhir Diciduk Tim Sparta
-
Satresnarkoba Polresta Solo Sikat Kurir Sabu di Mojosongo, Barang Bukti Siap Edar Disita