SuaraSurakarta.id - Senkom Mitra Polri Kota Solo menggelar pendidikan dan pelatihan (diklat) dalam upaya mengantisipasi megathrust.
Gempa megathrust memiliki magnitudo yang sangat besar, sehingga bisa menghancurkan bangunan, jalan, jembatan, dan infrastruktur lainnya.
Diklat itu dilaksanakan di Aula Arroyan kompleks PPM Roudhotul Jannah, Jalan Porong 14 Pucangsawit, Jebres, Minggu (1/12/2024).
Diklat dengan menggandeng Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Solo ini dirancang untuk memberikan pemahaman mengenai langkah-langkah mitigasi bencana, penanganan darurat dan pemulihan pascabencana.
Pj Ketua Senkom Mitra Polri Kota Solo, Yusuf Erwansyah mengemukakan, pihaknya ingin berperan aktif membangun masyarakat tangguh bencana, khususnya di wilayah Kota Bengawan.
"Kami berharap kegiatan ini dapat menjadi langkah awal dalam membentuk sistem penanggulangan bencana yang lebih terorganisir dan efektif," kata Yusuf.
Diklat ini, menurut dia, difokuskan pada antisipasi ancaman gempa megathrust, sebuah fenomena gempa besar yang berpotensi terjadi di zona subduksi lempeng tektonik.
Kota Solo, meskipun tidak terletak langsung di wilayah rawan gempa, diperkirakan tetap berisiko terdampak baik secara langsung maupun tidak langsung.
Kepala Seksi Kedaruratan dan Logistik BPBD Kota Solo, Edhi Seokono turut serta memberikan materi dan panduan terkait penanggulangan bencana.
Baca Juga: Menang Pilkada, LDII Solo Titip Pesan Ini untuk Respati Ardi-Astrid Widayani
"Melalui kebersamaan dan persiapan yang matang, kita bisa menciptakan kota yang lebih siap dan tangguh menghadapi ancaman bencana," tambah Yusuf.
Dengan pelatihan yang intensif, diharapkan seluruh elemen masyarakat dapat terlibat aktif dalam mitigasi dan penanggulangan bencana.
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
10 Lokasi di Kota Solo Ini Bakal Ramai Dikunjungi Saat Tahun Baru, Awas Macet Total!
-
Aria Bima Resmi Pimpin DPC PDIP Kota Solo, Tak Ada Nama FX Rudy dan Teguh Prakosa dalam Kepengurusan
-
Penggugat Citizen Lawsuit Ijazah Jokowi Serahkan 33 Alat Bukti, Sebagian Tidak Valid
-
Nissan Serena vs Toyota Voxy, 8 Fakta Penentu MPV Keluarga yang Lebih Layak Dipilih
-
7 Layanan Sewa Motor di Solo yang Pas Buat Liburan Akhir Tahun 2025