SuaraSurakarta.id - Para calon kepala daerah dari berbagai daerah di Indonesia ramai-ramai sowan menemui mantan Presiden Jokowi dikediaman pribadinya di Sumber, Banjarsari, Kota Solo.
Kedatangan para calon-calon kepala daerah menemui Jokowi mendapat tanggapan dari Ketua DPC PDIP FX Hadi Rudyatmo.
FX Rudy, sapaan akrabnya menyebut salah satu alasan mereka menemui Jokowi sebagai bentuk kepanikan.
"Saya itu orangnya positif thinking, jadi kalau ada yang sowan ke beliau itu, satu mau minta doa restu, kedua tentu mau minta saran, petuah dan lain sebagainya. Ketiga bisa saja ini menunjukan kepanikan daripada kepala daerah yang sowan itu,” terang dia, Kamis (7/11/2024).
Rudy menjelaskan calon kepala daerah yang datang karena takut kalah. Seharusnya mereka itu menemui Presiden saat ini Prabowo Subianto, bukan malah datang ke Jokowi mengingat beliau sudah bukan lagi sebagai presiden.
"Mungkin ada sesuatu di balik itu, ketakutan kalau kalah masih memanfaatkan Pak Jokowi. Beliau nggak sadar kalau Pak Jokowi sudah selesai dalam pengabdian negara ini, menjadi presiden. Presidennya kan Pak Prabowo, mesti kalau mau sowan ke pak Prabowo juga lebih baik, gitu aja kalau saya," paparnya
Mantan Wali Kota Solo ini menegaskan kalau pilkada itu merupakan perjuangan untuk adu gagasan dan program. Pilkada itu bukan adu tokoh, jadi biar rakyat yang menentukan.
"Yang namanya perjuangan adu gagasan, adu program bukan adu tokoh. Itu kalau ada yang ke sana hak mereka, bagi saya sowan-sowan tokoh masyarakat itu hal yang biasa," tandas dia
Seperti diketahui, banyak calon kepala daerah yang sowan ke kediaman pribadi Jokowi mulai purna tugas kemarin hingga saat ini. Mereka berasal dari berbagai daerah di Indonesia.
Baca Juga: Wakil Ketua Komisi VIII DPR RI ini Antar Istrinya Cawabup Klaten Temui Jokowi, Ada Apa?
Dari penelusuran di media sosial (medsos) dan pantauan di lapangan, tampak Paslon Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Tengah, Ahmad Lutfhi-Taj Yasin, Calon Gubernur DKI Jakarta Ridwan Kamil, Paslon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Solo Respati Ardi-Astrid Widayani.
Ada juga Paslon Bupati dan Wakil Bupati Karanganyar Ilyas Akbar Almadani-Tri Haryadi. Lalu Paslon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Bandung Arfi Rafnialdi-Yena Iskandar Masoem.
Selanjutnya Paslon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Kediri Vinanda Prameswati-Qowimuddin, Paslon Bupati dan Wakil Bupati Lamongan Abdul Ghofur-Firosya Shalati. Paslon Bupati dan Wakil Bupati Landak (Kalimantan Barat) Heri Saman-Vinsensius, Paslon Barito Timur (Kalimantan Tengah) Pancani Gandrung-Raran.
Lalu ada Cawabup Tambrauw (Papua Barat Daya) Paulus Ajambuani, Cawagub Jambi Sudirman, Paslon Bupati dan Wakil Bupati Banjar (Kalimantan Selatan) Syaifullah Tamliha-Habib Ahmad Bahasyim.
Cabup Muara Jambi (Jambi) Bambang Bayu Suseno (Kabupaten Muaro Jambi, Jambi). Paslon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Malang Wahyu Hidayat - Ali Muthohirin, Cawabup Pringsewu (Lampung) Wiriawan Sada Melindra.
Paslon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Binjai (Sumatera Utara) Amir Hamzah - Hasanul Jihadi alias Jiji, Paslon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Kupang (NTT) Christian Widodo - Serena C Francis.
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Body Lotion di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rawat Garis Penuaan
- 7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 November: Ada Beckham 111, Magic Curve, dan Gems
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 6 Tablet RAM 8 GB Paling Murah untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp2 Jutaan
Pilihan
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
-
Catatan Gila Charly van Oosterhout, Pemain Keturunan Indonesia di Ajax: 28 Laga 19 Gol
-
Daftar 611 Pinjol Ilegal Terbaru Update Satgas PASTI OJK: Ada Pindar Terkenal
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
Terkini
-
Polres Sukoharjo Bongkar Jaringan Pengedar Sabu 213 Gram, Dua Pelaku Diciduk di Bendosari
-
Terungkap! GKR Timoer Pastikan Surat Wasiat PB XIII yang Tunjuk PB XIV Ada, Bukan Isapan Jempol
-
Akhir Pekan Makin Asyik! Ada Saldo DANA Kaget Rp299 Ribu, Sikat 4 Link Ini
-
Momen Sejarah! 3 Janji Agung Pakubuwono XIV Purboyo Saat Dinobatkan di Watu Gilang
-
Gibran Terseret Pusaran Takhta? Hangabehi Bongkar Fakta Pertemuan: Bukan Soal Restu Raja Kembar