SuaraSurakarta.id - Serangkaian program pengembangan Desa BRILiaN batch 3 tahun 2024 yang diselenggarakan oleh PT. Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk bersama Puslitdesbangda LPPM Universitas Sebelas Maret telah dilaksanakan sejak bulan Agustus 2024.
Batch 3 ini merupakan batch terakhir penyelenggaraan Desa BRILiaN 2024 dimana batch 1 telah dimulai bulan April–Juni, Batch 2 bulan Juni-Agustus dan Batch 3 bulan Agustus-Oktober yang telah diikuti oleh lebih dari 1000 desa di seluruh Indonesia.
Bertepatan pada hari ini, 24 Oktober 2024 dilaksanakan inaugurasi Program New Desa BRILiaN Batch 3 yang merupakan salah satu tahapan dari serangkaian Program Desa BRILiaN batch 3 tahun 2024 yang di awali kegiatan Kick Off Meeting.
Kemudian dilanjutkan tahapan kedua berupa Pelatihan yang dilaksanakan dengan berbagai kurikulum yang meliputi Leadership dan Penguasaan Kompetensi, Kelembagaan Desa dan BUMDesa, Entrepreneurship (Management Pengembangan Desa), Inovasi Desa, Digitalisasi Desa, Teknik Komunikasi dan Tematik.
Baca Juga: Tanya Sabrina Bisa Rekomendasikan Merchant Fashion, Ini Caranya
Program Desa BRILiaN bertujuan untuk mendorong desa-desa di Indonesia agar aktif, unggul, kolaboratif, inovatif, dan mampu menjadi role model pengembangan desa lainnya. Upaya tersebut dilakukan dengan pelatihan intensif yang diberikan kepada desa-desa dalam berbagai aspek sesuai dengan kurikulum kegiatan pelatihan.
Pada kegiatan inagurasi ini dinobatkan 40 Desa Terbaik yang mendapatkan apresiasi oleh BRI, dan diantaranya terdapat 15 besar desa terbaik yang mendapatkan pendampingan langsung dari BRI bersama Puslitdesbangda LPPM UNS.
Pendampingan tersebut dapat dimanfaatkan oleh desa untuk mengembangkan potensi dalam rangka menjawab permasalahan dan tatanan yang ada di desa.
Direktur Promosi dan Pemasaran Produk Unggulan Desa, Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi, Muhammad Asnawi Sabil menyampaikan materi mengenai pengembangan ekosistem desa melalui pembangunan desa.
Terdapat 18 Program Prioritas Pembangunan Desa, salah satunya upaya penguatan ekonomi di pedesaan melalui pendampingan, pelatihan, dan stimulan usaha oleh BUMDes.
Baca Juga: Hadir Tahun Ini, BRImo FSTVL Suguhkan Beragam Hadiah
Upaya tersebut juga beriringan dengan adanya momentum negara yang serius dalam program makanan bergizi sehingga perlu dimafaatkan sebaik-baiknya. Muhammad Asnawi mengucapkan terima kasih dan harapan kepada Desa dan BRI.
"Kementerian Desa terutama Direktorat Jenderal Pengembangan Ekonomi dan Inovasi Desa merasa terbantu dengan komitmen BRI melalui Program Desa BRILiaN yang sudah berjalan dan ini menjadi salah satu solusi percepatan pembangunan dengan mendorong desa dari tertinggal hingga mandiri. Semoga kita bisa mengambil kesempatan sebaik-baiknya," paparnya.
Keberhasilan program ini, harapannya semakin banyak desa di Indonesia yang terinspirasi untuk memajukan desa.
Untuk selanjutnya, sebagai puncak Program Desa BRILiaN tahun 2024 akan diadakan apresiasi melalui Nugraha Karya Desa BRILiaN yang akan diselenggarakan di tahun 2025.
"Program Desa BRILiaN merupakan wujud nyata BRI yang terus berkomitmen untuk meningkatkan economic dan social value kepada masyarakat," tambah Muhammad Candra Utama SEVP Ultra Micro BRI.
Berikut daftar 40 Desa Terbaik New Desa BRILiaN Batch 3:
- 1
- 2
Berita Terkait
Terpopuler
- Cerita Stefano Lilipaly Diminta Bela Timnas Indonesia: Saya Tidak Bisa
- Ibrahim Sjarief Assegaf Suami Najwa Shihab Meninggal Dunia, Ini Profilnya
- Siapa Pembuat QRIS yang Hebohkan Dunia Keuangan Global
- 7 Rekomendasi Mobil Matic Bekas di Bawah Rp30 Juta, Murah Tetap Berkelas
- 9 Rekomendasi Mobil Bekas Harga Rp 30 Jutaan, Mesin Bandel Dan Masih Banyak di Pasaran
Pilihan
-
5 Rekomendasi Skincare Wardah Terbaik, Bahan Alami Aman Dipakai Sehari-hari
-
Mau Masuk SMA Favorit di Sumsel? Ini 6 Jalur Pendaftaran SPMB 2025
-
Mobilnya Dikritik Karena Penuh Skandal, Xiaomi Malah Lapor Warganet ke Polisi
-
Bos Sritex Ditangkap! Bank BJB, DKI Hingga Bank Jateng Terseret Pusaran Kredit Jumbo Rp3,6 Triliun?
-
Warga RI Diminta Tingkatkan Tabungan Wajib di Bank Demi Cita-cita Prabowo Subianto
Terkini
-
Iwan Setiawan Lukminto Ditangkap Kejagung di Solo, Ini Komentar Tetangga
-
Kejari Solo Buka Suara Penangkapan Bos PT Sritex Iwan Setiawan
-
Fenomena Baru Gaya Hidup Digital: Klaim Saldo DANA Kaget Sekarang!
-
Polres Sukoharjo Kembali Ungkap Kasus Narkoba, Sita Sabu 0,28 Gram, Ini Kronologinya
-
Buruan Ambil! 3 Link DANA Kaget untuk Tambahan Uang Belanja