SuaraSurakarta.id - Perajin dan penjual pigura di kawasan Sriwedari kebanjiran order jelang pelantikan Presiden dan Wakil Presiden terpilih, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.
Pigura atau foto bergambar Prabowo-Gibran ramai diburu baik masyarakat maupun instansi. Ini dilakukan untuk mengganti dengan Presiden dan Wakil Presiden terpilih, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka yang akan dilantik, Minggu (20/10/2024) nanti.
Salah satu penjual pigura, Ana Sulistyawati mengatakan mulai ramai dan diserbu pembeli itu sejak satu pekan ini.
Bahkan hingga saat ini telah menerima pesanan sekitar 10 hingga 20 pasang pigura.
Baca Juga: Sidang Putusan Gugatan PDIP Ditunda, Gibran Buka Suara
"Sejak terpilih di Pemilu kemarin, permintaan pigura sudah mulai banyak pesanan. Biasanya tanya-tanya dulu, habis itu baru pesan, ada yang gambarnya aja ada yang sama pigura," ujarnya, Minggu (20/10/2024).
Menurutnya kalau melihat tahun-tahun sebelumnya, pemesanan pigura partai besar itu bisa tembus 100 hingga 200 pasang.
Diprediksi pada tahun ini jumlahnya akan mengalami peningkatan setelah pelantikan. Yang pesan itu dari berbagai daerah, seperti dari daerah Makasar yang beli partai besar.
"Ini peningkatan belum banyak baru tanya-tanya, mungkin besok pas pelantikan. Ramai itu setelah pelantikan yang pigura, dulu sampai 100 - 200 pesanan. Kadang ada yang kurang terus pesan berkali-kali, kita stock banyak,” ungkap dia.
Untuk harga, lanjut dia, bervariasi dan sesuai ukuran. Harga sepasang pigura dibanderol Rp 60.000 - Rp 150.000 dari ukuran kecil, 24 cm, 34 cm hingga besar 30 cm dan 50 cm.
Baca Juga: Konsolidasi Bersama Relawan di Eks Posko Gibran, Respati Ardi: Kita Bentuk Omah Siap Kerjo!
"Harga kita bervariasi dengan sesuai ukuran. Yang pesan ini didominasi dari sekolah dan perkantoran. Kalau minta besar lagi ya dibuatin piguranya gambarnya cetak sendiri," sambungnya.
Hal senada juga disampaikan penjual pigura, Ida Khoiriyah mengalami kenaikan permintaan foto daripada pigura presiden dan wakil presiden terpilih.
"Kalau fotonya sudah ada peningkatan, kalau pigura masih belum terlalu banyak dan masih menunggu pelantikan. Takutnya seperti tahun kemarin, sudah nyetak banyak ternyata berbeda habis pelantikan beda gambarnya. Kalau pigura itu mereka sudah ada cuma ganti gambarnya aja," papar dia.
Diprediksi permintaan pigura akan meningkat usai pelantikan presiden dan wakil presiden terpilih nanti. Pembeli foto maupun pigura itu didominasi kalangan institusi dan perkantoran area Solo hingga luar kota seperti Magetan dan Pacitan.
"Terjual kira-kira satu orang 1 paket isi 2, ya sudah 10 paket terjual, kalau pembeliannya lebih dari 3 paket pasti grosir. Kalau luar Jawa tahun kemarin Jokowi pertama jadi presiden itu pesanannya sampai NTT," jelasnya.
Ida menambahkan untuk harga sepasang pigura dan gambar di tempat dibanderol seharga Rp 20.000 - Rp 25.000 untuk ukuran kecil dan Rp 30.000 - Rp 35.000 untuk ukuran standar.
Kontributor : Ari Welianto
Berita Terkait
-
Prabowo Bertolak ke Tanah Air, Ini Hasil Kesepakatan Bilateral dengan MBZ di Abu Dhabi
-
Gibran Minta PPDB Online Zonasi Dihapus, Apa Gantinya?
-
Cek Fakta: Benarkah Presiden Prabowo Mewacanakan Wajib Militer bagi Anak Muda?
-
Potret Kunjungan Prabowo ke Inggris, Penampilan Mayor Teddy cs ala Peaky Blinders Bikin Salah Fokus
-
Momen Gibran Naik Pesawat Kelas Ekonomi Bikin Kaos Belasan Juta Selvi Ananda Disorot Lagi: Sok Sederhana!
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
12 TPS di Solo Ternyata Rawan Bencana Banjir, KPU Gerak Cepat Lakukan Ini
-
Menkes Lengkapi Dokter Ahli Emirates Indonesia Cardiology Hospital di Solo
-
Hari Terakhir Kampanye, Jokowi dan Ahmad Luthfi Bakar Semangat Warga Boyolali
-
Samsung Galaxy A35 5G RAM Berapa?
-
Ojo Ditiru Lur! Asyik Nongkrong Sambil Pesta Miras di Nusukan, Empat Pemuda Diamankan Tim Sparta