SuaraSurakarta.id - Ratusan rekor nasional serta satu rekor Asia Tenggara yang sukses dipecahkan pada Pekan Paralimpiade Nasional (PEPARNAS) XVII Solo 2024.
Ini menjadi modal berharga bagi persiapan kontingen Indonesia untuk menghadapi berbagai ajang multievent olahraga disabilitas di kancah internasional.
Cabang olahraga (cabor) para atletik, misalnya, menghasilkan 106 rekor nasional baru pada PEPARNAS XVII Solo 2024.
Catatan spesial lain ialah keberhasilan atlet asal Kalimantan Selatan, Ahmad Fauzi, yang memecahkan rekor Asia Tenggara saat bertanding pada nomor Lempar Cakram F37 Putra.
Baca Juga: Pulang ke Solo, Ini Momen Presiden Jokowi Sambangi Bekas Sekolah dari SD-SMA
Selain itu, ada 17 rekor nasional yang dipecahkan pada cabang olahraga para angkat berat. Untuk Cabor para renang, total rekor baru yang tercipta mencapai 22 nomor. Sehingga, secara keseluruhan, ada 114 rekor nasional dan satu rekor Asia Tenggara yang dipecahkan pada PEPARNAS XVII.
Deputi Chef de Mission (CdM) Kontingen Indonesia pada Paralimpiade 2024, Andi Herman, menyambut gembira berbagai rekor baru yang sukses dihasilkan atlet-atlet yang bertanding pada ajang ini. Sebab, ini menjadi angin segar dari proses pembinaan berbagai daerah di Indonesia.
"Tentu pecahnya rekor-rekor nasional ini sangat berharga ya. Ini menunjukkan bahwa ada peningkatan prestasi atlet yang merupakan buah dari latihan. Apalagi ada juga rekor ASEAN yang dipecahkan,” kata Andi Herman, Minggu (13/10/2024).
PEPARNAS Jadi Ajang Pencarian Bakat
Lelaki yang juga menjabat sebagai Kepala Kejaksaan Tinggi (Kajati) Jawa Tengah itu menilai, rekor-rekor ini bisa menjadi modal berharga bagi kontingen Indonesia untuk mempersiapkan amunisi terbaiknya menghadapi ajang multievent di level internasional.
Baca Juga: Terseret Kasus Dugaan Pencemaran Nama Baik, Ketua KPU Solo Mengundurkan Diri
Tantangan yang terdekat bakal tersaji pada ASEAN Para Games 2025 yang bakal bergulir di Nakhon Ratchasima, Thailand. Setelah itu, ada pula Asian Para Games 2026 di Aichi-Nagoya, Jepang. Di level yang paling tinggi, ajang Paralimpiade ke-18 akan bergulir di Los Angeles, Amerika Serikat, pada 2028.
Berita Terkait
-
Salip Mario Bros, Film A Minecraft Movie Buat Rekor Baru Box Office
-
Sarat Pesan Inspiratif, MARK NCT Debut Solo Bertema Time Travel di MV 1999
-
Wisata Jokowi, Rasa Cinta di Antara Suara Kritis Kita
-
Ada 'Wisata Jokowi' di Solo yang Sempat Bikin Wamendagri Penasaran, Apa Itu?
-
Libur Lebaran di Solo: Rekomendasi Kolam Renang Keluarga yang Asyik
Terpopuler
- Pemilik Chery J6 Keluhkan Kualitas Mobil Baru dari China
- Profil dan Aset Murdaya Poo, Pemilik Pondok Indah Mall dengan Kekayaan Triliunan
- Jadwal Pemutihan Pajak Kendaraan 2025 Jawa Timur, Ada Diskon hingga Bebas Denda!
- Pemain Keturunan Maluku: Berharap Secepat Mungkin Bela Timnas Indonesia
- Jairo Riedewald Belum Jelas, Pemain Keturunan Indonesia Ini Lebih Mudah Diproses Naturalisasi
Pilihan
-
Sekantong Uang dari Indonesia, Pemain Keturunan: Hati Saya Bilang Iya, tapi...
-
Solusi Pinjaman Tanpa BI Checking, Ini 12 Pinjaman Online dan Bank Rekomendasi
-
Solusi Aktivasi Fitur MFA ASN Digital BKN, ASN dan PPPK Merapat!
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan RAM 8 GB, Terbaik untuk April 2025
-
Gelombang Kejutan di Industri EV: Raja Motor Listrik Tersandung Skandal Tak Terduga
Terkini
-
Ijazah Jokowi Kembali Jadi Polemik: Tim Kuasa Hukum Siapkan Langkah Mengejutkan
-
Gugatan Wanprestasi Mobil Esemka di Solo: Tim Hukum Jokowi Angkat Bicara
-
Zulkifli Hasan Temui Jokowi di Solo, Akui Ada Pembicaraan Soal Ekonomi Nasional
-
Bahlil Malam-malam Sowan Jokowi di Solo, Bahas Masa Depan Partai Golkar?
-
Megawati dan Prabowo Subianto Akhirnya Bertemu, Begini Respon Jokowi