SuaraSurakarta.id - Sebanyak lima gerobak usaha mikro kecil menengah (UMKM) menyediakan aneka makanan ringan yang disajikan untuk menjamu masyarakat yang hadir dalam 'Sarasehan dan Silaturahmi' di depan salah satu rumah warga di Bibis Wetan RT 01/XXI, Gilingan, Banjarsari, Solo, Kamis (10/10/2024).
Lima gerobak tersebut adalah milik warga setempat, pelaku UMKM yang menyediakan aneka makanan ringan, dari mulai bakso bakar, bakso gongso, bakso goreng,ceker bakar, tahu bakar, cilok, sosis, steak hingga berbagai jenis minuman.
Antusias warga yang berjumlah sekitar 200-an tersebut membuat calon Wali Kota Solo nomor urut 2, Respati Ardi, bersemangat dan senang dalam menyampaikan program-programnya untuk mensejahterakan masyarakat serta memajukan Kota Solo.
"Kehadiran bapak-bapak, ibu-ibu semua menambahkan semangat saya. Di sini saya nyuwun donganipun untuk bisa bermanfaat bagi masyarakat. Programnya Respati-Astrid namanya SPK, Sehat, Pinter, isa Kerja," kata Respati Ardi.
Baca Juga: Respati Ardi Silaturahmi Ranting Aisyiah, Umar Hasyim: Pertama Kali Kader Muhammadiyah Maju AD 1!
Selain adanya program peningkatan pelayanan Puskesmas yang setara dengan pelayanan di rumah sakit, Respati Ardi juga mengatakan bagi anak-anak yang punya prestasi akan mendapat beasiswa berprestasi untuk jenjang yang lebih tinggi. Serta adanya penambahan insentif untuk pengurus RT/RW dan Posyandu.
Menjawab pertanyaan Ketua RT 01, Mulyono perihal penambahan insentif RT/RW agar bisa dibagi dengan pengurus RT yang lain. Karena dalam pengurusan RT tidak hanya ketua, sekretaris dan bendara tetapi ada beberapa pengurus lainnya, Respati Ardi menyampaikan adanya Kartu Pahlawan Sosial untuk perangkat RT/RW.
"Selain ada program SPK dan insentif untuk RT/RW, adanya namanya Kartu Pahlawan Sosial, itu untuk perangkat-perangkat RT/RW, bahwa njenengan itu menjadi Pak RT adalah pengbadian ke masyarakat, kepanjangan dari kelurahan. Itu adalah salah bentuk apresiasi, panjenengan yang telah mengabdi menjadi bapak ketua RT," jelas Respati Ardi
Warga juga menyampaikan berbagai permasalah lainnya, dari mulai PKH, RTLH, UMKM, Bansos hingga usulan bantuan bagi janda.
Setelah menjawab sejumlah pertanyaan warga tersebut, Respati Ardi, blusukan, mengunjungi warga untuk memperkenalkan diri sekaligus melihat kondisi yang ada di masyarakat secara langsung.
Baca Juga: Peparnas 2024 di Solo Jadi Tolak Ukur Keberhasilan Bina Atlet Disabilitas
Dalam blusukan tersebut, Respati Ardi bertemu dengan Sartini pelaku UMKM yang memiliki usaha pembuat sprei, bedcover, vermak sprei hingga sofa.
"Saya akan dibantu sama Mas Respati, untuk pemasaran UMKM karena saya terkendala di pemasaran," kata Sartini.
Keluhan tersebut langsung direspon Respati Ardi untuk membantu pemasaran dan promosinya.
"Ada ahli dalam pembuatan sofa, servis sofa dan menerima pesanan spresi dan bedcover bisa di-custom, ukurannya bisa disesuaikan, semoga tambah laris nanti kita bantu promosinya, pareng-pareng Bu, program saya nanti ada yang namanya UMKM Center, bantu modal, bantu jualan, Bu," ucap Respati Ardi untuk kemudian lanjut berpamitan.
Berita Terkait
-
Intip Menu Warung Makan Nunung di Solo: Bisnis yang Dibantu Raffi Ahmad
-
Hasil BRI Liga 1: Arema Sikat MU dalam Drama 6 Gol, Malut Hancurkan Persis Solo 3-0
-
Rawan Tak Tepat Sasaran, Kebijakan Hapus Buku Kredit UMKM Butuh Kajian Lagi
-
Kategori UMKM yang Tak Bisa Ajukan Penghapusan Utang dari Pemerintah
-
LPDB-KUMKM Tetap Komitmen Optimalkan Pengelolaan Piutang Negara
Terpopuler
- Kejanggalan LHKPN Andika Perkasa: Harta Tembus Rp198 M, Harga Rumah di Amerika Disebut Tak Masuk Akal
- Marc Klok: Jika Timnas Indonesia Kalah yang Disalahkan Pasti...
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Niat Pamer Skill, Pratama Arhan Diejek: Kalau Ada Pelatih Baru, Lu Nggak Dipakai Han
Pilihan
-
5 HP Samsung Rp 1 Jutaan dengan Kamera 50 MP, Murah Meriah Terbaik November 2024!
-
Profil Sutikno, Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta yang Usul Pajak Kantin Sekolah
-
Aliansi Mahasiswa Paser Desak Usut Percobaan Pembunuhan dan Stop Hauling Batu Bara
-
Bimtek Rp 162 Miliar, Akmal Malik Minta Pengawasan DPRD Terkait Anggaran di Bontang
-
Satu Orang Tarik Pinjaman Rp330 Miliar dengan 279 KTP di Pinjol KoinWorks
Terkini
-
Jelang Pencoblosan, Bahlil Lahadalia Turun Gunung Kampanye di Soloraya
-
Satresnarkoba Polresta Solo Mendadak Tes Urin Seluruh Anggota, Begini Hasilnya
-
Detik-detik Gadis 15 Tahun Ditemukan di Hotel: Diantar Mucikari, Tapi Pelanggan Tak Datang
-
Wonogiri Geger! Bocah 15 Tahun Dijual ke Pria Hidung Belang, Satu Mucikari Dibekuk
-
Pengamat Politik UNISRI: Respati-Astrid Diprediksi Menang Selisih 10 Persen, Jokowi Ikut Berperan