SuaraSurakarta.id - Yogie Nugraha akan menjalani ujian perdana saat Persis Solo dijamu Semen Padang pada lanjutan pekan ketujuh BRI Liga 1 2024/2025 di Stadion Pakansari, Bogor, Minggu (29/9/2024) sore.
Juru taktik berusia 37 tahun itu ditunjuk menjadi caretaker atau pelatih sementara setelah Milomir Seslija diistirahatkan manajemen.
Dalam perkenalan sekaligus pertemuan dengan suporter di Persis Store Manahan, Kamis (26/9/2024) lalu, suporter menantang Yogie agar mampu meraih target minimal tujuh poin dalam lima pertandingan ke depan.
"Saya dikasih (target) lima pertandingan dengan tujuh poin dan saya menyanggupi. Itu saja, mudah-mudahan bisa ketemu dengan forum seperti ini lagi dengan situasi yang jauh lebih baik," kata Yogie.
Baca Juga: Persis Solo Terpuruk, Keponakan Jokowi Desak Milomir Seslija Lengser
Yogie mengatakan, jika waktu persiapan yang terbilang singkat untuk laga lawan Semen Padang tidak menjadi alasan untuk tidak memberikan performa terbaik.
"Meski persiapan lumayan mepet, bagi saya itu bukan alasan. Kami sudah melakukan segala persiapan untuk laga nanti. Dan kondisi lapangan (pasca renovasi) di Stadion Pakansari juga sangat baik. Mudah-mudahan performa kami juga bisa mengikuti," tegas Yogie Nugraha dilansir dari laman PT LIB.
Fakta unik kedua tim untuk laga nanti adalah baik Persis juga Kabau Sirah akan tampil dengan status didampingi oleh caretaker. Dimata Yogie Nugraha, kondisi yang ada adalah hal biasa saja.
"Saya rasa Semen Padang sudah mendapatkan instruksi dari pelatih kepala (Eduardo Almeida). Tapi itu tidak masalah bagi saya, itu adalah hal normal. Saat ini kedua tim sedang dalam kondisi terluka, dan saya berharap nanti akan jadi laga yang menarik," ucap Yogie lagi.
Meskipun bermain di Stadion Pakansari Bogor yang menjadi tempat netral, Persis tidak ingin menganggap ini sebagai sebuah keuntungan.
Baca Juga: Diskusi Campus Bois 1923: Mengorek Borok Tiga Kekalahan Persis Solo
"Ini adalah sepak bola profesional, bermain di manapun kami harus siap dan menghadapi dengan persiapan yang sama. Tentu tidak akan menjadi laga yang mudah, karena Semen Padang adalah tim yang berpengalaman," ucap Yogie lagi.
Mengenai kekuatan Kabau Sirah, Yogie menegaskan tidak akan memberikan perhatian khusus untuk pemain tertentu lawan.
"Semua pemain mereka layak untuk diwaspadai, karena semua bisa menghadirkan ancaman di kotak penalti. Kami ingin fokus untuk berikan hasil terbaik," pungkasnya.
Berita Terkait
-
Hasil BRI Liga 1: Kalahkan Persija, Madura United Keluar dari Zona Degradasi
-
Prediksi Madura United vs Persija Jakarta: Jaminan Duel Panas Usai Lebaran!
-
Persib Bandung Menuju Back to Back Juara BRI Liga 1, Ini Jadwal Lengkap di Bulan April
-
Persija Jakarta Incar Posisi Empat Besar, Madura United akan Jadi Korban?
-
Libur Singkat, Ini Momen Bek PSS Sleman Abduh Lestaluhu Rayakan Idulfitri Bersama Keluarga
Terpopuler
- Dedi Mulyadi Syok, Bapak 11 Anak dengan Hidup Pas-pasan Tolak KB: Kan Nggak Mesti Begitu
- Baru Sekali Bela Timnas Indonesia, Dean James Dibidik Jawara Liga Champions
- JakOne Mobile Bank DKI Diserang Hacker? Ini Kata Stafsus Gubernur Jakarta
- Terungkap, Ini Alasan Ruben Onsu Rayakan Idul Fitri dengan "Keluarga" yang Tak Dikenal
- Review Pabrik Gula: Upgrade KKN di Desa Penari yang Melebihi Ekspektasi
Pilihan
-
Sosok Murdaya Poo, Salah Satu Orang Terkaya di Indonesia Meninggal Dunia Hari Ini
-
Prabowo Percaya Diri Lawan Tarif Trump: Tidak Perlu Ada Rasa Kuatir!
-
Magisnya Syawalan Mangkunegaran: Tradisi yang Mengumpulkan Hati Keluarga dan Masyarakat
-
PT JMTO Bantah Abu Janda Jadi Komisaris, Kementerian BUMN Bungkam
-
Pantang Kalah! Ini Potensi Bencana Timnas Indonesia U-17 Jika Kalah Lawan Yaman
Terkini
-
Magisnya Syawalan Mangkunegaran: Tradisi yang Mengumpulkan Hati Keluarga dan Masyarakat
-
Momen KGPAA Mangkunegara X Temui Warga di Tradisi Syawalan Pura Mangkunegaran
-
Panen Raya di Sukoharjo, Ahmad Luthfi: Jateng Kantongi 4,09 Juta Ton Padi
-
Wartawan Diancam dan Ditempeleng Ajudan Kapolri, Ketua PWI Solo: Ini Memalukan!
-
Guru Besar Teknik Industri UNS: Assistive Technology Layak Mendapat Perhatian Lebih