SuaraSurakarta.id - Sebanyak 2.230 personel keamanan gabungan siap mengamankan gelaran Pekan Paralimpiade Nasional (PEPARNAS) XVII Solo 2024 yang dilaksanakan pada 6 Oktober hingga 13 Oktober 2024.
Pengamanan akan dilakukan mulai dari kedatangan kontingen, proses latihan hingga pelaksanaan pertandingan.
Hal ini disampaikan Komandan Pangkalan TNI Angkatan Udara (Lanud) Adi Soemarmo Marsma TNI Bambang Juniar Djatmiko saat memimpin apel gelar pasukan pengamanan PEPARNAS XVII 2024 di halaman parkir selatan Stadion Manahan Solo, Jumat (27/9/2024) pagi.
Apel gelar pasukan ini diikuti personel dari unsur TNI, Polri, Dinas Perhubungan (Dishub), Satpol PP, Dinas Kesehatan hingga Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD).
Baca Juga: Ribuan Relawan Sekar Jagat Siap Menangkan Respati-Astrid di Pilkada Solo, Fokus Soal Ini
"Acara ini sengaja diadakan dalam rangka menyampaikan bahwa kami dari keamanan siap mengamankan PEPARNAS XVII 2024, baik dari unsur TNI maupun Polri sejumlah 2.230 personel," kata Bambang Juniar Djatmiko, Jumat (27/9/2024).
Pengamanan akan dilakukan mulai dari kedatangan kontingen pada tanggal 1 Oktober 2024. Mayoritas kontingen akan berangkat ke Kota Solo via jalur udara dengan mendarat di Bandara Adi Soemarmo.
"Kami melakukan pengamanan mulai dari kedatangan setiap kontingen di bandara maupun perjalanan darat untuk diantarkan sampai penginapan. Kemudian nanti mulai dari latihan, hari H sampai penutupan, di setiap titik baik dari venue, penginapan, perjalanan berangkat dan pulang akan selalu kita amankan," tuturnya.
PEPARNAS XVII 2024 merupakan multievent olahraga untuk atlet disabilitas tingkat nasional. Bambang Juniar berharap partisipasi penuh dari masyarakat untuk mensukseskan gelaran ini.
"Kami mengimbau untuk masyarakat Surakarta, mari kita dukung PEPARNAS XVII 2024 sebagai tuan rumah yang baik. Mari kita jaga semua agar PEPARNAS XVII 2024 berjalan aman, nyaman dan tertib sampai selesainya acara," ucapnya
Baca Juga: Viral! Ini 5 Cafe Skena di Solo: Nongkrong Asyik dengan Vibe Kekinian
Ditambahkan Ketua Pelaksana PEPARNAS XVII 2024, D.B. Susanto, pelaksanaan apel gelar pasukan pengamanan ini merupakan bukti dari kesiapan Kota Solo sebagai tuan rumah PEPARNAS XVII 2024.
"Kita tunjukkan kepada seluruh masyarakat bahwa kita sudah siap. Kesiapan ini kita tunjukkan dengan apel gelar pasukan untuk pengamanan PEPARNAS XVII 2024. Kami didukung penuh oleh bidang keamanan. Harapan kita, dengan pengamanan yang kuat, Insya Allah pelaksanaan akan berjalan lancar dan aman," ujar D.B. Susanto.
Panitia Besar (PB) PEPARNAS XVII 2024 juga akan menggelar torch relay atau kirab obor api di lima kota/kabupaten selama dua hari.
Untuk hari pertama pada Sabtu (28/9/2024), kegiatan dimulai dengan penyalaan obor api di Api Abadi Mrapen, Kabupaten Grobogan. Kirab obor api ini akan diarak melewati Kabupaten Boyolali, Kabupaten Karanganyar dan Kabupaten Sukoharjo.
Kemudian pada hari kedua, Minggu (29/9/2024), kirab obor api akan terpusat di Kota Solo. Kirab obor api ini akan diarak mulai dari Stadion Sriwedari menuju Balaikota Solo.
"Kirab obor api ini merupakan rangkaian dari kegiatan PEPARNAS XVII 2024. Kirab obor api ini sebagai simbol bahwa PEPARNAS XVII 2024 siap digelar di Surakarta," ucap D.B. Susanto.
Total ada 3.049 atlet dan 1.576 ofisial yang akan mewakili 34 kontingen pada ajang PEPARNAS XVII 2024. Para atlet ini akan berlomba meraih prestasi pada 20 cabang olahraga yang berlangsung di Kota Solo, Kabupaten Boyolali, Kabupaten Sukoharjo dan Kabupaten Karanganyar.
Berita Terkait
-
Jin BTS Resmi Rilis Album Solo Perdana HAPPY, Usung Genre Pop Rock
-
Hengkang dari RIIZE, SM Umumkan Seunghan Bakal Debut Sebagai Artis Solo
-
Gelar di SUGBK Malam Ini, Laga Indonesia vs Jepang Dijaga Ketat Ribuan Aparat Gabungan
-
Post Power Syndrome? Jokowi Disindir Gak Punya Malu karena Masih Ikutan Kampanye Pilkada: Cawe-cawe Sepanjang Masa
-
Terbukti Efektif! Legenda Timnas Indonesia Ungkap Senjata Mematikan Kalahkan Jepang
Terpopuler
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- Gibran Tinjau Makan Gratis di SMAN 70, Dokter Tifa Sebut Salah Sasaran : Itu Anak Orang Elit
- Tersandung Skandal Wanita Simpanan Vanessa Nabila, Ahmad Luthfi Kenang Wasiat Mendiang Istri
- Dibongkar Ahmad Sahroni, Ini Deretan 'Dosa' Ivan Sugianto sampai Rekening Diblokir PPATK
- Deddy Corbuzier Ngakak Dengar Kronologi Farhat Abbas Didatangi Densu: Om Deddy Lagi Butuh Hiburan
Pilihan
-
Patut Dicontoh! Ini Respon Eliano Reijnders Usai Kembali Terdepak dari Timnas Indonesia
-
Ada Korban Jiwa dari Konflik Tambang di Paser, JATAM Kaltim: Merusak Kehidupan!
-
Pemerintah Nekat Naikkan Pajak saat Gelombang PHK Masih Menggila
-
Dugaan Pelanggaran Pemilu, Bawaslu Pantau Interaksi Basri Rase dengan ASN
-
Kuasa Hukum Tuding Kejanggalan, Kasus Cek Kosong Hasanuddin Mas'ud Dibawa ke Tingkat Nasional
Terkini
-
Respati Ardi Blusukan di Mangkubumen, Warga Sampaikan Usulan Penambahan Puskesmas
-
Muncul Hoax Gambar Anggota TNI Diikat Polisi, Tim Ahmad Luthfi-Taj Yasin Lapor ke Polda Jateng
-
Ahmad Luthfi-Taj Yasin Disebut Kalah di Survei, Jokowi: Siapa yang Bilang?
-
Kapok Kecolongan Lagi, PDIP Solo Bentuk Satgas Anti Suap Jelang Pilkada 2024
-
Puluhan Ribu Masyarakat Tumplek blek Hadiri Kampanye Akbar Ahmad Luthfi-Taj Yasin di Solo