Scroll untuk membaca artikel
Ronald Seger Prabowo
Minggu, 15 September 2024 | 17:15 WIB
Warung Sahabat Sego Sambal yang terletak di tengah kota, yakni di Jalan Adi Sucipto, tepatnya di sebelah Gedung Warastratama. [Suara.com/Ronald Seger Prabowo]

SuaraSurakarta.id - Kota Solo terkenal dengan surga kuliner enak dan murah. Sederet makanan lezat dan nikmat tersebar di seluruh penjuru Kota Bengawan.

Kuliner yang menjadi idola masyarakat maupun wisatawan yang datang adalah ungkepan.

Salah satu masakan ungkepan di Warung Sahabat Sego Sambal yang terletak di Jalan Adi Sucipto, tepatnya di sebelah Gedung Warastratama atau barat Stadion Manahan.

Suara.com yang datang langsung ke lokasi takjub dengan pilihan lebih dari 30 menu ungkepan. Mulai ayam, bebek, lele, nila, kikil, jeroan sapi, jeroan ayam, kulit, hingga lutut ayam.

Baca Juga: Tingkatkan Transformasi Digital UMKM, SPE Solution Gelar Cring! Talks di Solo dan Semarang

Warung tersebut juga ada lebih dari 20 pilihan sambal dan beragam sayuran.

"Kalau di warung kami memang yang menjadi idola masakan ungkepan. Ada juga gongso, ada juga menu sayur-sayuran seperti tumis kangkung, urapan, gudangan, dan oseng yang lainnya," kata pemilik Warung Sahabat Sego Sambal, Dicky Candra Irawan, Minggu (15/9/2024). 

Di warungnya, pelanggan memilih sendiri ungkepan yang ditaruh di wadah, lalu memberikan kepada pelayan warung untuk menggorengnya.

Setelah digoreng, biasanya menu tersebut disajikan bersamaan dengan lalapan dan nasi.

Seperti yang tertera pada nama warungnya, Dicky mengungkapkan, di warungnya tersebut menyedikan 22 jenis sambal yang bisa dipilih oleh pelanggan sesuai selera.

Baca Juga: Keraton Solo Memanas: Kubu PB XIII Laporkan Pengeroyokan Saat Pembukaan Sekaten ke Polisi

"Yang paling banyak penggemarnya sambal sahabat, sambel khusus yang rasanya beda dengan yang lain. Ada juga sambal tomat, bawang, terasi mateng, terasi mentah, sambal belut, dan pete. Itu yang paling banyak diminati," ucapnya.

Sosok yang berasal dari Nogosari Boyolali itu mengungkapkan, dipilihnya menu ungkepan tidak lepas dari minat masyarakat Kota Solo terhadap masakan ungkepan. Biasanya, di Kota Solo masakan ungkepan tidak lengkap, hanya menyediakan ayam, bebek, dan ikan.

"Kita menyediakan banyak menu dan lauknya lebih dari 30 lauk, 10 lebih sayuran, dan 20 lebih macam sambal. Kita lebih komplet menyediakan menu dibanding warung lain di Kota Solo," jelas dia.

Load More