SuaraSurakarta.id - DPD II Partai Golkar Solo tetap tenang menanggapi keputusan dua partai, PSI dan PAN, yang telah merekomendasikan pasangan KGPAA Mangkunegara X (Gusti Bhre) dan Astrid Widayani dalam Pilkada Solo 2024.
Meskipun rekomendasi tersebut telah diumumkan, Golkar melihat situasi politik Solo masih sangat cair.
Sekretaris DPD II Golkar Solo, Taufiqurrahman, mengatakan bahwa peta politik di Solo bisa berubah.
"Situasi politik masih cair. Walaupun PSI sudah menurunkan rekomendasi. Sedangkan, DPD PAN Solo juga mendukung Astrid Widayani sebagai pendamping Gusti Bhre di Pilkada Solo. Peta politik bisa saja berubah," kata Taufiqurrahman, Senin (19/8/2024).
Taufiqurrahman menambahkan, bahwa Golkar masih melakukan lobi politik dengan sejumlah partai lain dan berharap enam partai koalisi dapat menyatukan rekomendasi mereka.
Baca Juga: Soal Duet dengan Astrid Widayani, Gusti Bhre Sebut Ada Komunikasi Intensif dengan PSI
"Harapannya enam partai yang sepakat mendukung Gusti Bhre dapat memberikan rekomendasi yang seragam, baik itu untuk Bhre-Astrid atau pasangan lainnya," jelasnya.
Golkar masih mengusulkan Sekar Tandjung sebagai calon wakil wali kota mendampingi Gusti Bhre.
"Kami tetap mengusulkan Mbak Sekar sebagai wakilnya Gusti Bhre. Kami tetap berpegang pada kesepakatan awal bahwa Gusti Bhre adalah calon wali kota," tutup Taufiqurrahman.
Hal senada juga diungkapkan oleh Ketua DPD PKS Solo, Daryono. Dia menegaskan, bahwa PKS menghormati keputusan dari masing-masing partai.
Meskipun PSI telah memberikan rekomendasi untuk Bhre dan Astrid. Sedangkan, DPD PAN Solo mendukung pasangan tersebut.
Baca Juga: Road to Pilkada Solo: Golkar Tetap Usulkan Sekar Tandjung, Partai Gerindra Tunggu Rekomendasi
PKS tetap aktif dalam komunikasi politik untuk memastikan bahwa kader mereka mendapatkan posisi dalam pasangan calon tersebut.
"Kami menghargai keputusan partai lain, namun PKS juga terus berupaya untuk menempatkan kader kami dalam posisi calon pendamping," tegas Daryono.
Di sisi lain, hingga saat ini, Partai Gerindra dan PKB juga belum menjatuhkan rekomendasi untuk wakil Walikota Solo di Pilkada 2024.
Berita Terkait
-
Belasan Pegawai Komdigi Terlibat Judol, Ada Pejabat Eselon 1 dan Eselon 2 Ikut Main?
-
Cek Fakta: PKS Mundur dari KIM Plus, Benarkah?
-
Murka! Bestari NasDem Ngaku Sakit Hati Ucapan Suswono: Dia Bukan Bos Partai Lain!
-
Adu Pendidikan Suswono Vs Rano Karno, Karier Siapa Paling Moncer di Politik?
-
Soal RUU Perampasan Aset, Legislator PKS Wanti-wanti: Jangan sampai jadi Momok Menakutkan buat Kehidupan Politik
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Daftar Petinggi Ikatan Keluarga Minangkabau (IKM), Viral Usai Video Razia RM Padang
- Penampilan Happy Asmara Saat Manggung Jadi Omongan Warganet: Semakin Hari Kelihatan Perutnya...
- Kecurigaan Diam-diam Paula Verhoeven sebelum Digugat Cerai Baim Wong: Kadang Chat Siapa Sih?
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
Pilihan
-
Kondisi Sepak Bola NTT, Dapil Anita Jacoba Gah yang Kritik Naturalisasi Timnas Indonesia
-
4 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Juta RAM 8 GB Terbaik November 2024
-
Ekonomi Kaltim Tumbuh Stabil 5,52 Persen YoY, Sektor Listrik dan Gas Melonjak 18,74 Persen
-
Trump Menang Pilpres AS, Beli Saham Ini Sejak 6 Bulan Lalu Bisa Cuan 191 Persen
-
Ini Kriteria UMKM yang Utangnya di Bank Bisa Dihapus
Terkini
-
Srawung Ben Ra Suwung, Wayang Goes Digital: Menjembatani Dunia Lama dan Baru
-
Terungkap! Kronologi Lengkap Penganiayaan Imam Masjid di Sragen, Pelaku Jalani Rekonstruksi
-
Momen Blusukan Bareng Erick Estrada, Respati Ardi Sampaikan Pesan Jokowi dan Gibran
-
Gara-gara Rekening Diblokir, Pramono Harus Jual 6 Ekor Sapi Agar Usahanya Tetap Jalan
-
Muncul Unjuk Rasa di Balaikota Solo, Pengamat: Mereka Lupa, Jokowi Dicintai dan Disambut Jutaan Warga