SuaraSurakarta.id - KGPAA Mangkunegara X atau GPH Bhre Cakrahutomo Wira Sudjiwo mengikuti acara morning run (lari pagi), Jumat (2/8/2024).
Bersama rombongan para pengusaha muda dari komunitas HIPMI, JCI dan TDA, Gusti Bhre berlari dengan rute mengelilingi Manahan sekitar 2,5 km dengan star dari Pura Mangkunegaran.
Gusti Bhre yang mengenakan jersey Mangkunegaran Run in Solo tampak akrab berbincang dengan para komunitas pengusaha muda itu.
Mereka juga diskusi membahas berbagai hal yang terkait kemungkinan-kemungkinan apa yang bisa dikolaborasikan dengan Pura Mangkunegaran.
"Senang sekali ya, silaturahmi. Sekalian olahraga dan bertemu dengan teman-teman komunitas juga," terang Gusti Bhre, Jumat (2/8/2024).
Gusti Bhre mengatakan ada ide-ide yang dilakukan bersama saat diskusi tadi. Bahkan tadi ada pandangan-pandangan baru dari cerita teman-teman tadi.
"Ya, ada ide-ide yang ingin kita lakukan, kita kolaborasikan dengan apa yang dilakukan di Mangkunegaran. Menarik ya, ini ada pandangan-pandangan baru karena teman-teman cerita keseharian mereka di dunia usaha gimana,” ungkap dia.
Sementara itu, Wahyu Adi Wibowo mengatakan kegiatan lari pagi ini merupakan agenda reguler yang diikuti puluhan pelari dan rutin digelar.
Tetapi untuk lari hari ini cukup spesial karena Gusti Bhre ikut bergabung bersama anggota komunitas ini.
Baca Juga: Soal Maju atau Tidak di Pilkada Solo, Gusti Bhre: Tunggu 1-2 Minggu ke Depan
"Lari bareng Gusti Bhre, ini kegiatan rutinan kita," katanya.
Menurutnya tadi juga ada diskusi dan sharing bersama teman-teman. Banyak hal yang dibahas, apa yang dikoneksikan dengan Pura Mangkunegaran.
"Intinya kita sharing bareng dan silaturahmi dengan temen-temen, karena pada penasaran ya, kegiatan raja itu seperti apa. Kita juga bahas apa yang bisa dikoneksikan dengan Mangkunegaran ke depannya," jelas dia.
Wahyu menambahkan kegiatan Morning Run itu, selain untuk menjaga kesehatan juga untuk menjalin silaturahmi dengan beberapa komunitas yang ikut dalam kegiatan lari pagi ini.
"Harapannya yang pasti sehat, semangat dan pentingnya silaturahmi itu aja," pungkasnya.
Kontributor : Ari Welianto
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Tak Lagi Menjabat Petugas Partai, FX Rudyatmo Pilih Kembali Jadi Tukang Las
-
Tak akan Pindah Partai! FX Rudy Tegaskan Siap Berjuang Menangkan PDIP di 2029
-
Link Saldo DANA Kaget Hari Ini: Klaim Rp149 Ribu dari 4 Link Spesial!
-
7 Fakta Kasus Sapi Diracun di Nganjuk, Pelaku Incar Harga Murah dengan Modus Keji
-
Perjuangan Ibu Balita Pengidap Penyakit Langka di Karanganyar, Bertahan Hidup dari Live TikTok