SuaraSurakarta.id - Nama Ketua DPD II Golkar Kota Solo, Sekar Tandjung santer didorong maju Pilkada Sumut 2024.
Sekar masuk kandidat bakal diduetkan dengan Bobby Nasution.
Rumor duet keduanya diungkapkan oleh Ketua Umum Partai Golkar, Airlangga Hartarto saat berada di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Kamis (20/6/2024).
"Ya (Sekar) itu salah satu (kandidat), ada lagi yang lain," kata Airlangga Hartarto.
Baca Juga: Jejak Akbar Tandjung di Pilkada Solo? Sang Putri Maju Cawali Lewat 2 Partai Sekaligus
Diketahui, Airlangga menyodorkan sejumlah nama kader Golkar untuk maju sebagai cawagub mendampingi Bobby Nasution pada Pilkada Sumut 2024.
Dua di antaranya adalah Ketua Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Akbar Buchari dan Sekar Tandjung
Lalu, siapa sosok Sekar Tandjung?
Sosok bernama lengkap Sekar Krisnauli Tandjung itu adalah putri bungsu mantan Ketua DPR, Akbar Tandjung.
Dia kini menjabat sebagai Ketua DPD II Partai Golkar Solo.
Baca Juga: Pilkada Surakarta, Partai Golkar Borpotensi Mengusung Putri Akbar Tandjung
Menjajal dunia politik di usianya yang masih cukup muda, Ketua DPD Partai Golkar Solo ini juga sangat peduli tentang pendidikan.
Hal itu berawal dari latar belakang keluarganya, serta pentingnya pendidikan untuk masa depan masyarakat.
Saking pentingnya pendidikan, perempuan 27 tahun ini pun menempuh pendidikan hingga ke Massachusetts, Amerika Serikat yakni di Boston University.
Bahkan saat menempuh di bangku kuliah, Sekar Tandjung menjajal dunia jurnalistik dan sempat magang di salah satu media ternama yaitu, ABC News.
"Aku memulai politik dari Kota Solo karena satu, kita juga memang asalnya dari Solo dan kedua kesempatan yang terbukanya ada di Solo," kata Sekar Tandjung dalam perbincangan dengan Suara.com.
Sementara itu, Sekretaris DPD Partai Golkar, Taufiqqurahman mengaku, sudah mengetaui akan adanya isu ini. Dirinya lansung menghubungi Sekar perihal kebenaran kabar tersebut.
"Mbak sekar juga mengatakan tidak. Kalau Mbak Sekar ke Jakarta itu agendanya konsultasi saja dengan pak Ketum untuk Pilkada Solo," ujarnya.
Berita Terkait
-
Golkar Bantah Kabar PTUN Batalkan SK AD/ART Partai: Banyak Penggiringan Opini
-
Soal Situs Benteng Putri Hijau, Tim Bobby-Surya Ditegur Penasihat Hukum Edy Rahmayadi
-
Spanduk 'Tangkap dan Penjarakan Pelaku Perusakan Benteng Putri Hijau' Muncul di Medan
-
Vanessa Nabila Kalah Saing, Clara Wirianda Punya Pendidikan Lebih Mentereng
-
Penasehat Hukum Edy Rahmayadi Bantah Tudingan Korupsi Benteng Putri Hijau
Tag
Terpopuler
- Mees Hilgers: Saya Hampir Tak Melihat Apa Pun Lagi di Sana
- Saran Pelatih Belanda Bisa Ditiru STY Soal Pencoretan Eliano Reijnders: Jangan Dengarkan...
- Coach Justin Semprot Shin Tae-yong: Lu Suruh Thom Haye...
- Jurgen Klopp Tiba di Indonesia, Shin Tae-yong Out Jadi Kenyataan?
- Ditemui Ahmad Sahroni, Begini Penampakan Lesu Ivan Sugianto di Polrestabes Surabaya
Pilihan
-
Link Live Streaming Timnas Indonesia vs Arab Saudi di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia Malam Ini
-
Hanya 7 Merek Mobil Listrik China yang Akan Bertahan Hidup
-
Prabowo Mau Bangun Kampung Haji Indonesia di Mekkah
-
LIVE REPORT Kondisi SUGBK Jelang Timnas Indonesia vs Arab Saudi
-
Bandara IKN Siap Sambut Penerbangan Komersial, Proyeksi 2026
Terkini
-
Bertemu Ribuan Peternak Sapi Perah di Boyolali, Zulhas Janjikan Masalah Selesai Dua Pekan
-
Braakkk! KA Batara Kresna Tabrak Motor hingga Nyungsep di Kolong, Begini Kronologinya
-
Cerita Peternak Sapi Perah Terancam Kena Dampak Jika UD Pramono Tutup, 20 Tahun Sukses Kuliahkan 2 Anak
-
Dibalik Seragam Putih: Kisah Pilu Siswi SMP Sukoharjo Jadi Korban Persetubuhan Adik Kelas
-
Dikerumuni Bakul Es Teh di Benteng Vastenburg, Respati Ardi Tampung Keluhan Akses Berjualan di Berbagai Event