SuaraSurakarta.id - Rektor Universitas Surakarta (UNSA) Astrid Widayani mendaftar langsung ke DPD Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Solo sebagai calon Wali Kota Solo.
Tak hanya mengambil formulir, Astrid Widayani langsung mendaftarkan diri serta melengkapi persyaratan menjadi bakal calon Wali Kota Surakarta.
Sebelumnnya di hari yang sama #MbakRektor juga resmi menyerahkan berkas pendaftaran di DPC Partai Gerindra.
"Setelah mengikuti saya prosesi doa restu kemaren sungkeman dukungan dari teman-teman, sahabat yang telah medukung, setelah mengembalikan formulir ke Gerindra hari ini saya langsung berinisiatif untuk ke kantor DPD PSI Surakarta untukk mengambil dan langsung mengembalikan ke PSI," ucap Astrid Widayani, Sabtu (11/5/2024).
Menurutnya, partai yang erat kaitannya dengan anak muda itu memiliki keselarasan visi dan misi serta semangat khas untuk berkontribusi pada masyarakat.
"Saya berencana untuk melanjutkan apa yang sudah dibangun baik oleh mas Wali, mas Gibran Rakabuming Raka dan dengan semangat yang selama ini dijalankan oleh PSI saya rasa satu semangat satu irama dengan peran anak-anak muda membangun bangsa," kata wanita 37 tahun itu.
"Saya sudah berkomitmen saya siap dan mantap untuk menjadi kandidat membangun Kota Solo menjadi lebih baik. Insya Allah bisa berjuang bersama-sama," tegasnya lagi.
Menurut Astrid, peran anak muda di Kota Solo sudah terlihat nyata. Terbukti, Wali Kota Surakarta saat ini, Gibran Rakabuming Raka memiliki prestasi gemilang, bahkan terpilih menjadi Wakil Pesiden Indonesia periode 2024-2029.
"Ini salah satu yang membuat saya mantap. Kalau PSI sudah jelas banyak anak muda terlibat dan semangatnya. Di solo sudah terbukti pemimpin mudanya bisa menjadi Wakil Presiden dan ini membuka ruang untuk anak-anak muda untuk ikut berperan membangun bangsa, saya jika diberi kesempatan juga ikut ambil peran," tandas Astrid Widayani.
Baca Juga: Pilkada Solo: Astrid Widayani Resmi Daftar Balon Wali Kota Solo Lewat Partai Gerindra
Sikap integritas dan komitmen kuat Astrid Widayani itu pun disambut positif oleh jajaran pengurus DPC PSI Surakarta.
Selanjutnya akan ada sejumlah tahapan di internal PSI terkait penjaringan bakal calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Surakarta seperti laporan kepada DPP hingga melakukan survey.
Berita Terkait
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Dana Hibah Keraton Solo Masih Ditahan Wali Kota, DPRD: Masyarakat Berhak Audit!
-
Kebutuhan Keraton Solo Selama 1 Tahun Capai Rp20 Miliar, Kubu Purboyo Sebut Masih Sering Nombok
-
4 MPV Bekas Ini Tawarkan Kemewahan dan Kenyamanan Setara Mobil Baru, Harga Cuma Sepertiga!
-
Kunci Jawaban Pendidikan Pancasila Kelas 12 Halaman 185190 Bab 6 Kurikulum Merdeka
-
Kenang Ki Anom Suroto, Respati Ardi Branding Kota Solo dengan Karya Jingle 'Solo Berseri'