SuaraSurakarta.id - Daftar susunan pemain Persis Solo vs RANS Nusantara FC.
Kedua tim bakal bentrok pada lanjutan pekan ke-30 BRI Liga 1 2023/2024 di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (30/3/2024) kick off pukul 20.30 WIB.
Duel itu jadi pertandingan penting kedua tim.
Bagi Persis Solo, kemenangan tak hanya memastikan tim Laskar Sambernyawa menyapu bersih laga di bulan Maret dengan poin penuh. Namun juga mendekatkan posisi ke championship series.
Baca Juga: Link Live Streaming Persis Solo vs RANS Nusantara FC: Tuntaskan Maret Win Streak!
Jika mampu kembali menang, tentu Persis akan memangkas jarak dengan Madura United.
"Kita sekarang berada di momentum yang bagus, banyak meraih kemenangan dan mencetak gol pada laga-laga sebelumnya. Semua pertandingan sangatlah penting dan kita mempersiapkannya dengan serius," kata pelatih Persis, Milomir Seslija.
Namun, Milo justru menurunkan starting eleven dengan komposisi sedikit mengejutkan.
Muhammad Riyandi yang baru pulang dari Timnas Indonesia tak ada di daftar susunan pemain maupun di bench cadangan.
Gianluca Pandeynuwu bakal mengisi pos mistar gawang dengan I Gede Aditya sebagai cadangan.
Baca Juga: Persis Solo Gandeng UMKM Lokal, Beri Kesempatan Branding Gratis di BRI Liga 1
Sutanto Tan yang dalam beberapa pertandingan terakhir absen karena cedera juga dimainkan sejak awal laga dengan membentuk poros trio belakang bersama Jaimerson Xavier dan Rian Miziar.
Sementara David Gonzales alias Roni kembali dipercaya sebagai ujung tombak dengan ditopang Althaf Indie dan Moussa Sidibe.
Berikut ini daftar susunan pemain Persis Solo vs RANS Nusantara FC:
Persis Solo: Gianluca Pandeynuwu; Jaimerson Xavier, Sutanto Tan, Rian Miziar; Eky Taufik Febriyanto, Alexis Messidoro, Sho Yamamoto, Gavin Kwan Adsit; Moussa Sidibe, David Gonzales, Althaf Indie.
Pelatih: Milomir Seslija
RANS Nusantara FC: Hilman Syah; Hamka Hamzah, Kiko Carneiro, Dandi Maulana; Paulo Sitanggang, Mitsuru Maruoka, Antonius Florido Tuna, Taufik Hidayat; Erwin Ramdani, Evandro, Tavinho.
Pelatih: Angel Alfredo Vera
Berita Terkait
-
Malut United, Stadion Kie Raha dan Kembalinya Tanah Legenda Sepak Bola
-
Bigmatch BRI Liga 1: Persija Pede Gebuk Persebaya di Gelora Bung Tomo
-
BRI Berikan Diskon Spesial Layanan Kesehatan di RS Ari Canti Ubud
-
Gebyar Ultah Indosat, Beli Kuota IM3 Murah Meriah via BRImo!
-
Meski Akui Kualitas Persija, Paul Munster Tak Beri Motivasi untuk Persebaya
Terpopuler
- Kejanggalan LHKPN Andika Perkasa: Harta Tembus Rp198 M, Harga Rumah di Amerika Disebut Tak Masuk Akal
- Marc Klok: Jika Timnas Indonesia Kalah yang Disalahkan Pasti...
- Niat Pamer Skill, Pratama Arhan Diejek: Kalau Ada Pelatih Baru, Lu Nggak Dipakai Han
- Datang ke Acara Ultah Anak Atta Halilintar, Gelagat Baim Wong Disorot: Sama Cewek Pelukan, Sama Cowok Salaman
- Menilik Merek dan Harga Baju Kiano saat Pesta Ulang Tahun Azura, Outfit-nya Jadi Perbincangan Netizen
Pilihan
-
5 HP Samsung Rp 1 Jutaan dengan Kamera 50 MP, Murah Meriah Terbaik November 2024!
-
Profil Sutikno, Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta yang Usul Pajak Kantin Sekolah
-
Aliansi Mahasiswa Paser Desak Usut Percobaan Pembunuhan dan Stop Hauling Batu Bara
-
Bimtek Rp 162 Miliar, Akmal Malik Minta Pengawasan DPRD Terkait Anggaran di Bontang
-
Satu Orang Tarik Pinjaman Rp330 Miliar dengan 279 KTP di Pinjol KoinWorks
Terkini
-
Cerita Bahlil Lahadalia Kesengsem dengan Kuliner Soto Fatimah: Rasa Khasnya Paten
-
Kampanye di Sragen, Bahlil Lahadalia Sebut Ahmad Luthfi Punya Jaringan Pusat
-
Tok! Terdakwa Pembunuhan Bos Kerajinan Tembaga Boyolali Divonis Seumur Hidup
-
Blusukan Bareng Respati-Astrid di Proyek Rel Layang Joglo, Jokowi Titip Pesan Ini
-
Jokowi Tanggapi Putusan Bawaslu Soal Prabowo Dukung Ahmad Luthfi-Taj Yasin