SuaraSurakarta.id - Kasus demam berdarah dengue (DBD) mengalami peningkatan dalam beberapa waktu terakhir. Akibatnya, Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Surakarta menyebut permintaan trombosit naik dua kali lipat.
"Minggu ini karena banyak kasus DBD, per hari hampir 100 kantong untuk trombositnya saja. Sebelumnya sekitar 40-50 kantong. Kalau pas tidak demam berdarah kan kasusnya tidak banyak sekali," kata CEO PMI Kota Surakarta Sumartono Hadinoto dikutip dari ANTARA pada Kamis (28/3/2024).
Terkait dengan ketersediaan, dikatakannya, untuk trombosit ini PMI tidak bisa menyimpan terlalu banyak mengingat usia trombosit tidak lebih dari dua hari.
Oleh karena itu, setiap hari pihaknya mengajak para pendonor untuk bisa mendonor ke PMI agar segera diproses dan diambil trombositnya.
Baca Juga: Ini Jadwal Azan Magrib Kota Solo Senin 25 Maret 2024, Lengkap dengan Doa Buka Puasa
"Oleh karena itu, kami mengimbau kepada masyarakat meski puasa untuk tetap mendonor, bisa sore hari setelah buka puasa agar datang ke PMI sehingga kami bisa langsung proses," katanya.
Menurut dia, jika proses donor darah dilakukan di luar PMI maka lebih dari dua jam kemudian tidak dapat diambil trombositnya.
"Jadinya old blood," katanya.
Terkait dengan permintaan, dikatakannya, tidak hanya datang dari rumah sakit di Kota Solo tetapi juga dari luar kota, di antaranya beberapa daerah di Solo Raya, Kota Salatiga, dan Semarang.
Sementara itu, dikatakannya, selama Ramadhan ini para pendonor yang datang ke PMI masih cukup banyak terutama di hari Sabtu dan Minggu.
Baca Juga: Jadwal Imsakiyah Kota Solo Senin 25 Maret 2024, Disertai Bacaan Niat Puasa Ramadan
"Saudara kita yang puasa pun ternyata sekarang masih rutin ke PMI. Namun kalau permintaan meningkat kan kami tetap harus menambah stok, kami berharap yang sudah biasa donor atau yang belum pernah donor bisa ikut mendonorkan darahnya," katanya.
Mengenai teknis permintaan darah, dikatakannya, biasanya langsung datang dari pihak rumah sakit.
"Cuma kalau rumah sakit sangat repot, biasanya surat yang dikirim oleh rumah sakit ke PMI bisa dibawa oleh keluarga pendonor sambil menunggu darahnya diproses. Namun kebanyakan darah ini pun transportasinya langsung dari PMI ke rumah sakit atau sebaliknya," katanya.
Berita Terkait
-
Ketahui Pentingnya Pencegahan DBD di Tempat Kerja untuk Menjaga Kesehatan Karyawan dan Keberlanjutan Perusahaan
-
Waspada Demam Berdarah di Musim Hujan, Ini Tips dari Epidemiolog!
-
6 Penyakit yang Sering Muncul saat Musim Hujan, Salah Satunya Influenza!
-
Cara Mencegah Terserangnya Penyakit Demam Berdarah
-
'Menyala' dari Dulu, Ini Gaya Selvi Ananda Dampingi Gibran di Pelantikan Wali Kota Solo dan Wapres
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
-
Kembali Bertugas, Basri-Najirah Diminta Profesional Jelang Pilkada Bontang
Terkini
-
Panwascam Banjarsari Segel 2 Kamar Indekos yang Simpan Beras dari Salah Satu Paslon
-
Longsor Hantam Rumah Warga di Kalikobok Sragen, Begini Kronologinya
-
Rekomendasi dan Tips Mendapatkan Harga Menginap Terbaik di Kota Solo
-
Jokowi, Gibran dan Selvi Ananda Nyoblos di Solo, Tapi Beda TPS, Mana Saja?
-
Solo Tuan Rumah Liga Nusantara 2024/2025, Ini Daftar Peserta dan Jadwalnya